MENU
icon label
image label
blacklogo

Lenovo Vibe X3 Punya Chip Audio Khusus

NOV 17, 2015@14:00 WIB | 696 Views

Lenovobaru saja meluncurkan salah satu ponsel terbaik mereka di tahun ini. Lenovo Vibe X3 yang baru saja diluncurkan memiliki kemampuan khusus di bagian audio. Lenovo tidak hanya memberikan speaker stereo yang menghadap ke depan, namun Lenovo Vibe X3 ini juga dilengkapi Hi-fi 3.0. Di bagian mesinnya juga disematkan chip audio khusus, ESS Sabre ES9018K2M atau Wolfson8281 DAC, amplifier yang terpisah dengan speaker, dan tiga noise-canceling mic sebagai amunisi di bagian audionya.

Lenovo Vibe X3 memiliki ukuran layar sebesar 5,5 inci, dengan resolusi layar FullHD 1080p. Sebagai otak mesin Lenovo Vibe X3, Lenovo menanmkan Qualcomm Snapdragon 808. Ada dua versi RAM yang ditanamkan Lenovo ke dalam Vibe X3, yakni versi 2 GB dan 3 GB. Sedangkan untuk varian memori internalnya, Lenovo menyediakan tiga varian memori internal, yakni 16,32, dan 64 GB.

Kemampuan multimedia akan Lenovo Vibe X3 semakin ditingkatkan oleh kehadiran kamera utama 21 MP buatan Sony. Selain itu adan kamera depan bersensor 8 MP yang melengkapi perangkat ini. Dari sisi kapasitas baterai, Lenovo Vibe X3 tidak mengecewakan dengan kapasitas baterai sebesat 3600 mAh. Lenovo Vibe X3 mulai dipasarkan 25 November mendatang. [Lalu/timBX]

Tags :

#
lenovo vibe x3,
#
lenovo vibe x,
#
lenovo vibe,
#
lenovo

X