JUL 19, 2016@16:53 WIB | 444 Views
Bagi para gamer, kehadiran kartu grafis yang mumpuni dalam menjabani berbagai game bergrafis tinggi tentunya merupakan sebuah idaman tersendiri.
Menjawab kebutuhan tersebut, AMD kembali mengguncang ranah gaming tanah air dengan memperkenalkan kartu grafis terbaru hasil racikannya sendiri, Radeon RX480. Channel Sales Director Asean and India, Ryan Sim mengatakan, AMD memberikan performa yang bertenaga dalam kartu grafis Radeon RX480.
Namun begitu, AMD tetap membanderol Radeon RX480 dengan harga yang sangat terjangkau. Graphic card ini sendiri tersedia dalam dua varian berbeda, yakni versi 4GB yang dipatok dengan harga US$ 199, dan US$ 239 untuk model 8GB. Menariknya, kedua varian Radeon RX480 sudah mendukung penggunaan teknologi virtual reality, dan sudah dibekali dengan berbagai fitur gaming di tingkat enthusiast.
Berbekal teknologi Liquid VR, para gamer kini dapat mencicipi berbagai game seru dan menarik dengan menggunakan Oculus Rift dan Steam VR Ready di PC.
Arsitektur Polaris yang revolusioner, dioptimalkan untuk fabrikasi 14nm FinFET dan efisiensi performa 15 persen per compute unit. Radeon RX 480 sendiri memiliki rasio hingga 2,8x perf/watt dan mampu memberikan tenaga hingga 5,8 triliun perhitungan dalam satu detik, jika dibandingkan dengan Radeon R9 200 Series. [Teg/TimBX]