MENU
icon label
image label
blacklogo

OnePlus TV akan Miliki Panel QLED 55 Inci

AUG 26, 2019@17:00 WIB | 991 Views

Pihak OnePlus kembali menghembuskan sejumlah informasi tentang beberapa produknya yang bakal segera dirilis. Sebelumnya telah beredar kabar yang mengatakan bahwa TV OnePlus bakal dirilis pada bulan September nanti. Produk TV yang akan datang ini disebut-sebut akan memiliki panel yang cukup besar, yakni panel QLED yang berukuran 55 inci. 

Kabar yang mengatakan bahwa TV OnePlus yang bakal segera dirilis pada bulan September ini datang dari akun Twitter milik OnePlus India. Ya, dalam kicauannya beberapa waktu yang lalu, telah disebutkan bahwa TV baru besutan OnePlus yang akan datang nanti akan memiliki layar panel QLED yang berukuran 55 inci. Tapi ukuran panel dari TV itu mungkin bukan satu-satunya model.

Menurut dugaan, ukuran itu mungkin menjadi satu dari beberapa variasi model yang akan disediakan oleh pihak OnePlus. Ya, karena sebelumnya ada kabar yang mengatakan bahwa TV OnePlus yang akan datang ini telah diatur akan memiliki model yang berbasis Android. Ukuran panelnya akan disediakan dalam ukuran antara 43 dan 75 inci. Jadi, smartTV yang merupakan besutan OnePlus ini diduga akan disediakan dalam tiga variasi model. Varian model 43 inci yang tampaknya juga akan menuju pasar India. Pengumuman ini tidak serta merta mengesampingkan hal itu, tetapi setidaknya kabar ini telah mengonfirmasi bahwa India mendapatkan versi model TV dengan panel seukuran 55 inci juga. Sedangkan untuk varian model panel QLED seluas 75 inci kemungkinannya akan dihadirkan untuk pasar AS dan Cina.

Diketahui bahwa QLED adalah istilah pemasaran Samsung untuk teknologi layar LED quantum-dot - tidak seperti OLED, meskipun namanya serupa. Panel QLED masih mengandalkan lampu latar LED, tidak seperti OLED di mana setiap pikselnya akan memancarkan cahayanya sendiri, sehingga kualitas gambar TV QLED sebagian besar bergantung pada seberapa efektif solusi lampu latarnya. Misalnya, jumlah zona peredupan lokal sangat penting untuk kinerja fitur HDR-nya.[inn/hsn/timBX]

Tags :

#
oneplus,
#
smarttv,
#
panel qled,
#
smarttv 55 inci,
#
tv

X