MAY 06, 2019@14:00 WIB | 966 Views
HTC mungkin tidak banyak menelurkan banyak smartphone akhir-akhir ini, tetapi perusahaan asal Taiwan tersebut menggebrak dengan membuat smartphone blockchain pertama yang dinamakan Exodus pada tahun lalu.
Kurang lebih setahun setelahnya, HTC mengaku bahwa mereka tengah mengerjakan penerus dari Exodus, yang kemungkinan besar akan rilis pada akhir tahun ini.
HTC Exodus pada dasarnya adalah varian dari HTC U12+ dengan beberapa penambahan pada sektor hardware dan software khusus blockchain. Smartphone ini disebut-sebut menjadi pilihan terbaik bagi mereka yang ingin menggunakan aplikasi crypto. Ponsel ini juga memungkinkan menyimpan bitcoin dan cryptocurrency lainnya.
Menurut HTC’s Decentralized Chief Officer Phil Chen mengatakan bahwa penjualan smartphone blockchain pertama perusahaan berhasil memenuhi harapan. Ini bisa berarti banyak hal. Sebab HTC belum membocorkan berapa banyak target dari perusahaan dan berapa banyak perangkat yang terjual.
Chen juga mengatakan bahwa HTC akan meluncurkan smartphone blockchain kedua pada paruh kedua tahun ini. Belum jelas platform apa yang akan menjadi dasar perangkat ini, sebab HTC belum memiliki penerus dari HTC U12+.
Jadi sangat besar terdapat kemungkinan HTC dapat mengembangkan perangkat ponsel yang dari awal memang dikhususkan untuk smartphone blockchain. [Hlm/timBX]