MENU
icon label
image label
blacklogo

Resmi Diluncurkan, Ini 5 Fitur Unggulan Samsung Galaxy S10

FEB 21, 2019@12:19 WIB | 1,131 Views

Samsung akhirnya meresmikan kehadiran Galaxy S10. Sudah pasti beragam pembaruan dan inovasi fitur disajikan di ponsel flagship terbaru ini.

Bagi Anda yang penasaran dengan kehebatan smartphone anyar ini, berikut ini beberapa fitur utama yang dimiliki oleh Galaxy S10:

Dynamic AMOLED display

Dilansir dari Rappler.com, Samsung mengklaim bahwa ini merupakan layar terbaik yang mereka gunakan. Vendor asal Korea Selatan ini juga bahwa penggunaan layar ini memiliki rasio kontras terbaik untuk perangkat mobile, yakni dengan nilai 2.000.000 : 1.

Disebutkan bahwa kelebihan lain dari penggunaan layar Dynamic AMOLED adalah akurasi warna yang lebih tinggi dan mengurangi lebih banyak blue  light yang berbahaya bagi mata pengguna.

Layar Infinity-O

Infinity-O menjadi penyebutan Samsung pada desain layar ponsel buatan mereka yang memiliki lubang di bagian atasnya. Lubang atau rongga kecili ini berfungsi untuk menampung sensor dan kamera selfie, membuat Galaxy S10 seakan tampil tanpa bezel.

Ultrasonic Fingerprint Scanner

Fitur pemindai sidik jari ini harusnya memiliki performa yang jauh lebih baik dibanding fingerprint konvensional. Sebab teknologi ini mampu membaca kontur 3D dari jari pengguna. Soal keamanannya pun diklaim jauh lebih baik lagi oleh Samsung.

3 Lensa Kamera

Galaxy S10 ikut mengadopsi triple camera sebagai penembak utamanya. Lensa ultra-wide menemani duet lensa standar dan telephoto.

Lensa ini memiliki sudut pandang seluas 123 derajat, yang disebut sebagai luas ideal yang sesuai dengan sudut pandang mata manusia.

Ponsel ini juga memungkinkan Anda untuk merekam video HDR+, yang menurut Samsung adalah yang pertama di dunia. HDR10+ adalah teknologi untuk memperkaya warna yang dapat ditangkap oleh kamera.

Reverse Wireless Charging

Fitur ini sama dengan yang dimiliki Huawei Mate 20. Samsung menyebutnya sebagai Wireless PowerShare. Lewat fitur ini Galaxy S10 dapat mengisi daya perangkat lain yang kompatibel seperti Galaxy Watch atau Galaxy Buds lewat bagian belakang ponsel.  [Hlm/timBX]

Tags :

#
samsung,
#
galaxy s10,
#
harga galaxy s10,
#
fitur galaxy s10,
#
spesifikasi galaxy s10

X