NOV 28, 2017@20:00 WIB | 7,626 Views
Sena Momentum Helmet dengan inisial SMH merupakan brand Korea, yang beberapa hari lalu ikut meramaikan EICMA expo di Milan, Italia. Helm Senna ini terintegrasi intercom system, yang bisa terkoneksi dengan Bluetooth. 30K Mesh Intercom Communication System, merupakan teknologi audio multitasking, voice control, 3 bluetooth connections termasuk smartphone dan peralatan lainnya.
Memiliki antenna kedua untuk mesh system, dimana saat riding mampu menampung 16 komunikasi intercom. Termasuk didalamnya intercom tetap aktif, meskipun tidak digunakan sebagai primary device. Fungsi dari self healing mesh network seperti fitur yang dimiliki intercom Cardo Scala yang beredar sekarang.
Anda juga bisa menggunakan mode public, yang tidak memerlukan lawan bicara siapapun. Artinya pada mode ini Anda dapat berhubung dengan kelompok teman. Atau terlibat dengan kelompok pengendara lain, yang Anda hadapi di jalanan.
Sena Momentum Helmet memiliki dock untuk off-lid charging, yang dapat disetting untuk update software secara otomatis ke firmware 30K, melalui WiFi. Daya tahan baterai menyamai system 20S, bertahan 13 jam untuk penggunaan regular Bluetooth hingga jarak 2 km, atau bertahan 8 jam jika bekerja menggunakan modul mesh intercom.
Teknologi Smart Helmets pada Sena melalui Momentum Lite, menggabungkan teknologi Bluetooth dengan kamera terbaiknya. Sedangkan teknologi INC berguna untuk membatalkan suara noise dari angin, sehingga Anda dapat melaju dalam kecepatan berapapun. Namun dibalik itu, Anda masih tetap mengenal suara eksternal seperti mesin, sirine dan lalu lintas lainnya.
Untuk kuartal pertama 2018, ada dua versi helm Sena dengan teknologi tambahan action kamera. Dengan kamera Sena Prism helm Sena dapat diupgrade seperti model Momentum Pro dan Momentum INC Pro. Kamera dengan field of view 135 derajat, mampu merekam QHD 1440 piksel dengan kerapatan 30 frame per second. Mode selanjutnya dapat merekam di resolusi 1080 piksel dan 60 fps. Jika kamera ini aktif, baterai helm Anda hanya mampu bertahan 2 jam saja, dari sebelumnya 8 sampai 13 jam.
Karena memiliki konektivitas WiFi, dapat digunakan untuk memindah rekaman video ke smartphone Anda dengan cukup cepat. Teknologi ini hanya dimiliki Prism and 10c. Momentum Pro ditawarkan USD 619 atau sekitar Rp8,36 juta, sedangkan Momentum INC Pro ditawarkan dengan harga USD699 atau mencapai Rp9,4 juta. [Ahs/TimBX]