MENU
icon label
image label
blacklogo

Seperti Inilah Perkiraan Tampilan Apple Mixed Reality Headset yang Dirumorkan

DEC 21, 2021@11:45 WIB | 563 Views

Jika rumor tersebut benar-benar dapat dipercaya, pada tahun 2022, Apple akhirnya akan mengungkap kategori produk baru dalam bentuk headset realitas campuran/mixed reality headset. Namun, banyak yang bertanya-tanya seperti apa tampilan headset tersebut, tetapi berkat Ian Zelbo, ia berhasil membuat beberapa render seperti apa headset realitas campuran Apple itu.

Ini bukan sebuah render konsep, melainkan render berdasarkan informasi yang diterbitkan oleh The Information, yang berarti bahwa desain yang dibuat Zelbo berpotensi sangat mirip dengan apa yang akan diluncurkan Apple pada tahun 2022. Dengan asumsi render ini akurat, tampaknya Apple telah mengambil beberapa inspirasi dari perangkat seperti AirPods Max dan Apple Watch, terutama di bagian pengikat kepala.

Render tersebut juga menunjukkan kepada kita beberapa detail potensial dari desain yang dapat digabungkan Apple. Misalnya, sepertinya ada "penutup jaring" yang menutupi mata pemakainya. Agaknya penggunaan bahan mesh akan membantu sirkulasi udara sehingga saat digunakan dalam waktu lama tidak akan terasa panas.

Yang juga menarik adalah Zelbo menyebutnya headset tersebut sebagai Apple View, tetapi apakah ini nama sebenarnya atau nama yang dia buat sendiri, masih belum jelas, tapi nama tersebut tidak buruk juga. Bagaimanpun juga, render tersebut jangan langsung diambil mentah-mentah begitu saja, tetapi kita bisa berharap mudah-mudahan saja headset tersebut benar-benar akan diluncurkan di tahun 2022. [era/timBX] berbagai sumber.

Tags :

#
apple,
#
mixed reality headset

X