MAY 27, 2019@10:30 WIB | 911 Views
Square Enix diharapkan untuk mengungkapkan lebih banyak informasi tentang Final Fantasy VII Remake yang sangat dinanti-nantikan pada E3 2019. Tetapi nampaknya perusahaan tersebut akan naik panggung dengan permainan lain yang telah lama ditunggu di jajarannya.
Marvel dan Square Enix mengumumkan kemitraan multigame pada Januari 2017, dimulai dengan apa yang disebut sebagai The Avengers Project. Namun tidak ada lagi kabar secuil pun semenjak itu. Bahkan setelah Avengers: Endgame dirilis, tidak ada pembaruan tentang pengembangan game dari Crystal Dynamics dan Eidos Montreal tersebut.
Sekarang tampak bahwa Square Enix menggoda kehadiran permainan The Avengers di E3 2019, melalui pengumuman untuk presentasi di acara video game tahunan di akun Twitter resmi mereka.
Sekilas, tweet itu terlihat biasa saja. Namun, gamer bermata elang memperhatikan warna-warna lukisan di kedua sisi pengumuman. Satu tweet memiliki sepasang lukisan ungu dan oranye, sedangkan tweet lainnya berwarna hijau dan biru.
Mungkin bukan kebetulan bahwa warna-warna ini mewakili empat dari enam Infinity Stone, yang merupakan titik plot pusat Marvel Cinematic Universe sejauh ini, terutama dua film Avengers terakhir. Ini menimbulkan pertanyaan apakah Proyek Avengers akan cocok dengan MCU, terutama dengan apa yang terjadi pada Infinity Stone menjelang akhir Avengers: Endgame.
Jika Square Enix merilis pengumuman lain dengan lukisan merah dan kuning di kedua sisi, itu akan melengkapi semua warna Infinity Stone. Pada saat itu, semakin sulit untuk tidak berspekulasi terhadap kemungkinan The Avengers Project akan muncul di E3 2019.
Tentu saja, ada kemungkinan Square Enix memutuskan untuk menggunakan warna-warna ini tanpa alasan selain estetika. Penggemar Marvel yang telah menunggu informasi tentang The Avengers Project paling tidak tidak perlu menunggu lama untuk mengetahui apakah permainan akan berada di E3 2019 atau tidak. Itu karena acara tahunan tersebut dimulai dalam beberapa minggu lagi.
Selain Final Fantasy VII Remake dan The Avengers Project, ada proyek-proyek Square Enix lain yang ingin dilihat para gamer saat perusahaan tersebut kembali dengan konferensi persnya sendiri di E3 2019. Seperti Nier 3, Nier: Automata untuk Nintendo Switch, dan Babylon's Fall.
[Ard/tim BX]