NOV 02, 2020@14:30 WIB | 707 Views
Zoom merupakan aplikasi komunikasi yang sukses menarik banyak pengguna, terutama di masa pandemi ini. Ada banyak fitur yang ditawarkan oleh Zoom dalam memudahkan pengguna dalam kelancaran proses aktivitas komunikasinya. Meskipun begitu, ada beberapa kekurangan dari aplikasi ini. Yang mana salah satu fitur yang kurang pada Zoom ini adalah enkripsi End-To-End, suatu fitur yang berguna untuk menjaga privasi pengguna dan keamanan datanya. Namun ada kabar baik yang mengatakan bahwa Zoom sudah mulai menghadirkan fitur yang satu.
Ya, baru-baru ini perusahaan telah mengumumkan bahwa mereka akan mulai meluncurkan fitur enkripsi End-To-End dalam aplikasi komunikasinya ini. Namun untuk tahap awal perilisan fitur ini dalam bentuk pratinjau dahulu. Ini dapat diikuti oleh semua pengguna Zoom. Proses pratinjau ini dilakukan guna meminta umpan balik tentang fitur tersebut sebelum akhirnya dirilis secara full untuk selamanya.
Menurut CEO Zoom Eric S. Yuan, “Enkripsi End-To-End adalah langkah lain untuk menjadikan Zoom sebagai platform komunikasi paling aman di dunia. Fase penawaran E2EE kami ini memberikan keamanan yang sama dengan platform pesan terenkripsi End-To-End yang ada, tetapi dengan kualitas dan skala video yang menjadikan Zoom solusi komunikasi pilihan bagi ratusan juta orang dan perusahaan terbesar di dunia”.
Zoom mencatat bahwa mereka sudah menawarkan enkripsi dalam bentuk AES 256-bit GCM, tetapi masalahnya adalah dengan bentuk enkripsi ini, yang mana kunci enkripsi dibuat oleh Zoom itu sendiri. Jadi, meskipun masih melindungi pengguna dari serangan luar, ia masih membuka kemungkinan bahwa seseorang di Zoom masih dapat melihat data Anda. Oleh karena itulah, Zoom menghadirkan fitur baru ini sebagai solusinya.
Ya, dengan fitur enkripsi End-To-End ini maka kunci dibuat oleh pengguna itu sendiri, yang berarti bahwa meskipun Zoom ingin melihat data dalam video atau rapat audio Anda, mereka tidak akan dapat melakukannya. Fitur ini akan tersedia untuk pengguna secara gratis dan berbayar dan mungkin ini layak untuk dicoba jika Anda tertarik untuk meningkatkan privasi dan keamanan rapat Zoom Anda. [inn/asl/timBX] berbagai sumber