NOV 20, 2018@11:50 WIB | 1,330 Views
Siapa bilang main game hanya sekedar membuang-buang waktu? Anggapan lama ini ternyata tidak 100 persen benar. Sebab dengan 3 game Android berikut ini, Anda bisa menyalurkan kreativitas yang Anda miliki. Ada apa saja? Simak daftarnya berikut ini.
Build a Bridge!
Serupa dengan judulnya, game ini menuntut Anda untuk membangun sebuah jembatan yang menghubungkan daratan satu dengan lainnya.
Namun tidak semudah itu. Sebab Anda diharuskan untuk mengkombinasikan beragam material seperti kabel, kayu, hingga baja menjadi satu kesatuan yang kokoh. Jika konstruksinya tidak pas, maka dipastikan mobil yang melintas akan tercebur ke air.
Intinya kreativitas Anda akan diuji melalui game ini. Bagaimana membuat sebuah konstruksi yang pas dan kokoh untuk dilewati. Tampilan in-game yang berwarna-warni juga menjadi nilai lebih dari game satu ini.
Let’s Create! Pottery Lite
Membuat pot atau kendi dari tanah liat menjadi salah satu kegiatan yang menyenangkan namun sulit untuk dilakukan. Kesulitan terbesarnya adalah bagaimana membuat seni tersebut dengan bentuk yang sedap dipandang.
Namun kini tak perlu repot mencari tanah liat dan meja putar untuk membuatnya, sebab Anda bisa melakukannya langsung melalui smartphone Anda berkat aplikasi Let’s Create! Pottery.
Dipastikan Anda akan semakin ketagihan seiring lama waktu Anda bermain. Sebab semakin keahlian Anda meningkat, Anda akan memperoleh beragam cat dan ornamen lainnya untuk membuat hasil karya yang lebih keren lagi.
Minecraft
Siapa yang tidak mengenal Minecraft? Jika Anda tak mengetahui game ini, maka sangat disarankan Anda segera mencobanya. Pasalnya game ini dipastikan dapat membantu mengeksplorasi kreativitas Anda tanpa batas.
Lewat game ini Anda akan diajak mengarungi dunia Minecraft yang tak terbatas. Anda akan bisa membangun berbagai bentuk bangunan dengan menggunakan beragam material berbentuk persegi.
Serunya lagi, game ini bisa dimainkan secara offline ataupun online dengan 10 teman-teman. Jadi, menjelajahi dunia Minecraft sembari mengasah kreativitas jadi makin seru, kan Black Pals?! [Hlm/timBX]