MENU
icon label
image label
blacklogo

Unik, Telegram Rilis Fitur yang Cegah Anda Chat Terlalu Sering

AUG 12, 2019@13:05 WIB | 10,176 Views

Telegram, sebuah aplikasi perpesanan instan yang popular, telah memperkenalkan fitur baru untuk memberi admin grup kontrol pada aplikasi yang lebih baik atas bagaimana anggotanya terlibat. fitur terbaru ini masuk dalam serangkaian fitur menarik yang telah diluncurkan perusahaan itu dalam beberapa bulan terakhir untuk memperluas daya tariknya.

Fitur yang dimaksud dijuluki Slow Mode. Ini memungkinkan administrator grup menentukan seberapa sering anggotanya dapat mengirim pesan dalam grup. Itu bahkan dapat diterapkan secara multianggota, jadi anggota yang telah mengirim teks harus menunggu antara 30 detik hingga satu jam sebelum mereka dapat mengatakan sesuatu lagi di grup tersebut.

Platform olah pesan yang memiliki lebih dari 200 juta pengguna aktif bulanan pada awal 2018 ini, mengatakan fitur baru itu bertujuan membuat percakapan dalam grup lebih tertib dan meningkatkan nilai setiap pesan individu. Disarankan admin untuk menjaga [fitur] aktif secara permanen, atau beralih sesuai kebutuhan untuk membatasinya pada saat jam sibuk.

Belakangan platform teknologi, termasuk WhatsApp, tengah bergulat dengan mencegah penyebaran informasi yang salah pada layanan perpesanan mereka. Meskipun Telegram secara garis besar belum terlalu terpengaruh oleh situasi ini, tapi bukan berarti mereka tidak mengalaminya.

Sementara itu WhatsApp sendiri telah menerapkan batasan pada seberapa sering pengguna dapat meneruskan pesan teks dan menggunakan pembelajaran AI untuk menyingkirkan pengguna yang terindikasi curang selama prosedur pendaftaran itu sendiri.

Shivnath Thukral, Direktur Kebijakan Publik untuk Facebook di India dan Asia Selatan, mengatakan pada konferensi bulan ini bahwa viralitas konten telah turun 25 hingga 30 persen di WhatsApp sejak platform perpesanan memberlakukan pembatasan.

Menariknya, Telegram tidak memasarkan Slow Mode sebagai cara untuk mengatasi penyebaran informasi palsu. Sebaliknya, mereka mengatakan fitur tersebut akan memberi pengguna lebih banyak ketenangan pikiran. Tidak seperti WhatsApp, yang hanya memungkinkan hingga 256 pengguna untuk menjadi bagian dari grup, Telegram memberikan limitasi hingga 200.000 pengguna dapat bergabung dengan sebuah grup di platformnya.

Pada basis pemikiran serupa, Telegram juga telah menambahkan opsi yang akan memungkinkan pengguna untuk mengirim pesan tanpa munculnya suara pemberitahuan di ponsel penerima. "Cukup tahan tombol Send untuk mengirim pesan atau media apapun tanpa suara. Penerima pesan Anda akan mendapatkan pemberitahuan seperti biasa, tetapi telepon mereka tidak akan bersuara - bahkan jika mereka lupa mengaktifkan mode Do Not Disturb," demikan jelas perwakilan pembuat aplikasi tersebut.

Telegram juga telah memperkenalkan serangkaian fitur kecil lainnya seperti kemampuan pemilik grup untuk menambahkan titel khusus untuk admin. Video pada aplikasi sekarang menampilkan pratinjau gambar kecil ketika pengguna melihatnya sekilas. Pengguna juga dapat menganimasi emoji mereka sekarang - jika mereka menyukai hal semacam itu.

[Ard/tim BX]

Tags :

#
telegram,
#
telegram slow mode,
#
whatsapp

X