MENU
icon label
image label
blacklogo

Usung Sailfish 2.0, Ini Smartphone Khusus Developer

MAY 29, 2016@22:00 WIB | 301 Views

Setelah beberapa bulan lalu resmi memperkenalkan Aqua Fish, Jolla kembali mengumumkan kehadiran smartphone kedua hasil garapannya berjuluk Jolla C. Ponsel cerdas berbasis Sailfish 2.0 ini sendiri hadir bersamaan dengan lahirnya Sailfish Community Device Program. Seperti dilansir oleh Gsmarena, ponsel cerdas ini sendiri hadir khusus untuk para pengembang aplikasi, dan akan diproduksi secara terbatas. Menurut kabar yang beredar, Jolla C hanya akan diproduksi sebanyak 1000 unit saja.

Sebagai sebuah smartphone, Jolla C hadir dengan membawa layar sentuh berukuran 5 inci qHD dengan tingakat resolusi mencapai 1280 x 720 piksel. Tidak ketinggalan, agar tetap dapat terlihat jernih di bawah terpaan sinar matahari dan tampilan visual yang disajikan masih bisa dipandang dari berbagai sudut, Jolla sendiri membangun sektor ini dari kaca berteknologi In-Plane-Switching atau IPS.  Sedangkan untuk mendongkrak kinerjanya, bersemayam proseosor 4-inti racikan Qualcomm dari seri Snapdragon 212.

Dan untuk mendampingi kinerja prosesor yang dibenamkan, Jolla turut mencangkokkan RAM sebesar 2GB. Memori internalnya sendiri menyediakan kapasitas yang cukup lega, yakni mencapai 16GB dan masih bisa diekspansi lagi dengan bantuan kartu memori eksternal. Di ranah imaging, bersemayam dua buah kamera, masing-masing beresolusi 8 megapiksel dan 2MP. Menariknya, ponsel cerdas ini tidak dilengkapi dengan aplikasi hasil racikan pihak ketiga manapun. Sebagai tenaga penggerak, bercokol sebuah baterai berkapasitas 2500mAh yang dapat digeber selama beberapa jam. [Teg/timBX]

Tags :

#
smartphone,
#
sailfish 2.0,
#
developer

X