MAY 11, 2017@16:00 WIB | 1,412 Views
Smartwatch umumnya didesain dengan wajah yang terpatri pada layar. Namun jam Wave OLED membawa tren ke arah lain dengan menyatukan keunggulan dari jam digital dan analog. Jam Wave dihiasi dengan layar tampil OLED di tengah yang bekerja memberikan update tanggalan, temperature, dan masih banyak lagi.
Nah sisa pinggiran digunakan oleh display mekanikal yang menunjukkan waktu dengan jam dan menit yang terpisah. Ini berarti kita tetap dapat melihat jam ini dari berbagai sisi, dari atas dan dari samping, memastikan dalam posisi apapun Anda melihat jam Anda, Anda akan mendapatkan informasi mengenai jam.
Jam OLED Wave adalah hasil desain dari Reza Salianeh yang memperluas pasar smartwatch, di mana tidak hanya fungsional, tapi juga ada sentuhan gaya di dalamnya. Desainnya cukup sporty karena berbahan semacam karet dan plastik, kemungkinan juga ada aksen logam.
Disebelah kanan terdapat crown dial dengan warna senada. Dengan desain gir bertumpuk, kita dapat dengan mudah melihat waktu, karena angka langsung tampil di samping maupun di tengah, untuk digitalnya. Sayangnya hingga kini belum ada informasi lebih lanjut mengenai ketersediaannya, maupun harga jualnya. [leo/timBX]