MENU
icon label
image label
blacklogo

WhatsApp akan Menambahkan Fitur Transkripsi untuk Voice Message

SEP 14, 2021@17:30 WIB | 671 Views

Salah satu fitur WhatsApp adalah kemampuan untuk mengirim pesan melalui rekaman suara/voice message. Ini berguna jika anda terlalu sibuk untuk mengetik pesan, atau jika pesannya terlalu panjang sehingga mungkin lebih mudah untuk diungkapkan lewat kata kata. Tetapi, bagaimana jika orang yang menerima pesan anda, sekarang berada di tempat yang agak tidak memungkinkan untuk membuka pesan suara.

Penerima pesan harus memutar pesan dengan keras agar pesan tersebut dapat didengar dengan jelas, tetapi mereka sedang berada terutama di tempat umum, jadi tidak nyaman untuk membuka pesan suara tersebut atau menyimpannya untuk nanti, jika pesan tersebut penting, maka itu bukanlah hal yang baik. Namun, kabar baiknya adalah WhatsApp ingin memberi pengguna lebih banyak opsi dalam pesan suara/voice message, seperti laporan dari WABetaInfo.

Laporan tersebut menunjukkan bahwa WhatsApp sedang mengerjakan fitur transkripsi untuk pesan suara. Ini berarti bahwa tidak hanya pemutaran audio saja, pengguna akan memiliki opsi untuk menyalin pesan suara ke teks. Kami tidak yakin seberapa akurat fitur transkripsi ini, tetapi ini bisa cukup berguna. Aplikasi lain seperti WeChat, sebenarnya sudah menawarkan fitur transkripsi yang serupa, jadi ini bukanlah fitur yang benar benar baru.

(via: WABetaInfo)

Menurut pernyataan WhatsApp ke 9to5Mac, “Kami berada dalam tahap awal merancang dan membuat prototipe transkripsi pesan suara. Kami masih agak jauh dari perilisan fitur untuk publik, tetapi jika kami meluncurkannya, itu akan dilindungi oleh end-to-end encryption.”. [era/timBX] berbagai sumber.

Tags :

#
whatsapp,
#
voice message,
#
transkripsi,
#
fitur terbaru

X