MAR 05, 2021@19:00 WIB | 985 Views
Jika Anda salah satu pengguna aplikasi WhatsApp di komputer, maka ini menjadi salah satu kabar baik. Panggilan suara dan video sekarang sudah tersedia di aplikasi desktop WhatsApp untuk Windows dan Mac.
WhatsApp telah menambahkan layanan panggilan pada desktop melihat peningkatkan penggunaannya setahun belakang. “Dengan begitu banyak orang yang masih terpisah dari orang yang mereka kasihi, dan menyesuaikan cara baru dalam bekerja, kami ingin percakapan WhatsApp terasa sedekat seperti secara langsung, dimana Anda berada atau teknologi yang Anda gunakan” tertulis dalam pengumuman.
Penguji terpilih melihat ikon panggilan suara dan video bertanda “Beta” di header obrolan. Kini fitur tersebut secara resmi telah tersedia di desktop. Semua orang dapat menggunakannya kapanpun mereka ingin berbicara dengan orang dalam kontak mereka di layar yang lebih besar.
Dengan menawarkan video call di layar yang lebih besar, WhatsApp menginginkan penggunanya dapat melihat orang-orang yang mereka kasihi lebih jelas. Selain itu, ini akan membebaskan tangan pengguna untuk leluasa bergerak di tengah-tengah percakapan.
Layanan panggilan suara dan video di aplikasi desktop dikatakan berfungsi baik dalam orientasi potret maupun lanskap, dimana pengguna bisa mengubah ukurannya sesuai keinginan untuk tetap muncul di layar desktop walau sedang membuka aplikasi lain.
Saat ini, hanya panggilan terenkripsi one-to-one dan end-to-end yang tersedia dalam upaya memastikan panggilan tersebut berfungsi sempurna di desktop. Tapi, WhatsApp berjanji untuk memperluas fitur tersebut dengan menyertakan panggilan grup di masa mendatang.
Fitur panggilan suara dan video hanya tersedia pada aplikasi desktop, tidak pada WhatsApp Web. [geo/asl/timBX] dari berbagai sumber