JUL 27, 2018@16:00 WIB | 1,286 Views
(Produser Wiro Sableng, Sheila Timothy bersama Produser AOV Indonesia, Hans Kurniadi Saleh saat memperkenalkan hero Wiro Sableng)
Kehadiran sebuah karakter lokal menjadi sebuah daya tarik tersendiri bagi sebuah game. Nah, sesosok pahlawan legendaris lokal dipastikan akan bergabung dalam jajaran hero di game MOBA Arena of Valor. Ya, Wiro Sableng didapuk menjadi salah satu hero lokal dalma game MOBA satu ini.
Perlu diketahui, Wiro Sableng merupakan karakter Indonesia pertama yang hadir di AOV. Pembuatan karakter Wiro Sableng ini sendiri membutuhkan waktu sekitar enam bulan dan melibatkan Garena, Tencent serta Lifelikes Pictures.
(Wiro Sableng menjadi hero Indonesia pertama di AOV)
Pembuatan hero ini sendiri dilandasi beberapa alasan. Pertama, Wiro Sableng merupakan karakter dengan hak kekayaan yang terbaik sejak tahun 1967. Kedua, karakter ini merupakan hero lokal terbaik hasil berdasarkan hasil survei para pemain AOV.
(Konsep hero Wiro Sableng di AOV)
Untuk bisa memperoleh hero Wiro Sableng, pemain AOV mesti mengikuti event yang akan digelar pada 29 Juli mendatang. Rencananya, Wiro Sableng AOV akan dirilis pada Agustus mendatang. Sayangnya, pohak Garena tidak menyebutkan tanggal pasti perilisan Wiro Sableng dalam game MOBA tersebut. [Trd/timBX]