MENU
icon label
image label
blacklogo

Xperia Projector, Ubah Dinding Dan Meja Jadi Layar Sentuh

FEB 23, 2016@11:00 WIB | 867 Views

Ajang pameran teknologi terbesar di dunia, MWC 2016 yang sedang berlangsung (22-25 Februari) di Barcelona dimeriahkan oleh berbagai perusahaan teknologi untuk memperkenalkan produk terbarunya. Ajang tersebut dimanfaatkan oleh raksasa teknologi asal Jepang, Sony untuk mengumumkan beragam perangkat terbarunya.

Salah satu yang diperkenalkan Sony dalam MWC 2016 adalah Xperia Projector. Sesuai dengan namanya, fungsi utama dari Xperia Projector berfungsi sebagai proyektor yang menyuguhkan informasi maupun sebagai perangkat komunikasi. Xperia Projector dapat digunakan untuk pekerjaan di kantor seperti presentasi ataupun hiburan di rumah diantaranya menonton video.

Menariknya, Xperia Projector dapat digunakan dengan interaksi lewat sentuhan, gerakan tangan serta pengendalian lewat suara. Jika proyektor ini disorot ke dinding atau meja, maka dinding atau meja tersebut dapat menjadi pengganti layar sentuh.

Sony hanya memperkenalkan Xperia Projector dalam bentuk prototype pada MWC 2016. Sayangnya, belum ada informasi detail tentang spesifikasi yang diusung Xperia Projector ini. Sony juga belum memberikan informasi tentang harga dan ketersediaan Xperia Projector. Nantikan informasi berikutnya. [Don/TimBX]

Tags :

#
sony xperia projector,
#
xperia projector,
#
mwc 2016

X