MENU
icon label
image label
blacklogo

Youtube Siapkan Fitur Swipe Untuk Mengganti Video

AUG 03, 2018@13:18 WIB | 1,861 Views

Youtube tidak henti-hentinya memberikan kenyamanan untuk para penggunanya. Kini pengguna Android makin dimudahkan dengan fitur baru Youtube. Youtube sekarang mendukung fitur swipe. Nantinya, pengguna Youtube hanya oerlu menggeser kayar ke kiri atau ke kanan untuk melihat video lainnya.

(Youtube kembali merilis fitur terbaru)

Dengan menggeser layar ke kanan, pengguna akan melihat video selanjutnya. Biasanya untuk melakukan hal ini, Youtube mengandalkan tombol next pada tampilan video. Sekarang, hanya dengan menggeser ke kanan hal tersebut dapat dilakukan. Demikian sebaliknya ketika pengguna menggeser layar ke kiri. tampilan akan berpindah ke video sebelumnya.

(Geser layar ke kiri atau ke kanan untuk melihat video lain di Youtube)

Sebagaimana dilaporkan GSMArena, fitur baru ini terbilang sangat responsif dan mampu menggantikan fungsi tombol next dan previous dengan baik. Tak hanya itu, terdapat juga animasi saat melakukan transisi di layar Youtube.

Sayangnya, belum semua pengguna dapat menikmati fitur ini. Kabarnya baru beberapa orang saja yang bisa menikmati fitur ini dalam versi uji coba. Youtube sendiri belum memberi kabar kapan fitur ini akan rilis untuk umum. [Trd/timBX]

Tags :

#
blacktech,
#
youtube,
#
youtube swipe,
#
swipe to next

X