MENU
icon label
image label
blacklogo

5 Roller Coaster Terekstrem di Seluruh Dunia

JAN 31, 2022@12:05 WIB | 1,003 Views

Roller coaster pertama dibuka di Coney Island, New York City pada tahun 1884. Roller Coaster tersebut bernama Switchback Railway, wahana ini menggunakan tenaga gravitasi untuk mengirim para pengunjung sepanjang 600 kaki melewati beberapa dips dan incline dengan kecepatan sekitar 6 mil per jam. Setelah lebih dari satu abad upaya untuk memenuhi kebutuhan para adrenaline junkie yang selalu ingin sesuatu yang lebih ekstrem. Saat ini, beberapa roller coaster dapat mencapai kecepatan lebih dari 100 mil per jam dan dapat menampilkan turunan dengan kemiringan yang cukup ekstrim dengan tinggi ratusan kaki, serta beragam elemen inversion/putaran. Ada roller coaster yang anda naiki dengan posisi berdiri, berbaring, inverted/kereta coaster yang di desain terbalik/menggantung, dan bahkan ada roller coaster yang masing-masing keretanya dapat berputar-putar secara independen di trek. Berikut adalah roller coaster paling ekstrem yang ada di dunia.

5. Kingda Ka (Six Flags Great Adventure)

Roller coaster ini dinamai Kingda Ka, dari hewan mitos yang berbentuk seperti harimau Bengal menurut mitos harimau Bengal, dari pemilihan nama yang cukup sangar, memang benar-benar cocok dengan roller coaster yang sebenarnya tidak memiliki banyak elemen (bahkan elemennya lebih sedikit dari Halilintar yang ada di Dufan). Wahana ini dimulai dengan peluncuran yang dapat mencapai kecepatan lebih dari 200 km/jam hanya dalam waktu sekitar 5 detik, kemudian kereta melesat ke atas untuk memanjat menara setinggi 139 meter, mencapai puncak, kemudian turun secara spiral, hingga akhirnya kembali ke stasiun awal. Seluruh perjalanan hanya berlangsung selama 50 detik. Kingda Ka adalah model coaster akselerator (Strata Coaster), diluncurkan oleh sistem winch yang ditenagai oleh turbin hidrolik yang mampu melepaskan hingga 15,5 MW, tenaga yang bahkan 25 kali lebih kuat daripada Ferrari 812 Superfast, Ferrari paling bertenaga yang pernah dibuat. Hingga saat ini Kingda Ka masih menyandang gelar roller coaster tertinggi di dunia.

4. Takabisha (Fuji-Q Highland)

Taman hiburan Fuji-Q Highland terletak di kaki Gunung Fuji, gunung dengan puncak tertinggi, paling terkenal, dan paling fotogenik di Jepang. Taman hiburan dengan pemandangan yang sangat indah ini, menjadi tuan rumah bagi roller coaster yang sangat ekstrem, yaitu Takabisha. Elemen yang membedakan dari coaster-coaster lain adalah drop/turunan setinggi 141 kaki dan memiliki kemiringan yang sangat-sangat curam lebih dari 90 derajat, yaitu sekitar 121 derajat yang sangat curam. Mereka yang cukup berani untuk naik di wahana ekstrem ini akan dihadiahi pemandangan spektakuler gunung Fuji selama beberapa detik sebelum "terjun bebas". Selama bertahun-tahun lamanya, Takabisha menyadang gelar roller coaster paling curam di dunia, namun beberapa waktu lalu rekor tersebut dipecahkan oleh TMNT Shellraiser yang berada di Nickelodeon Universe (indoor theme park yang berada di AS) dengan kemiringan 121.5 derajat. Walaupun lebih curam, TMNT Shellraiser tidak akan bisa menyamai keindahan pemandangan yang disajikan Takabisha.

3. Formula Rossa (Ferrari World)

Jika ditanya tentang roller coaster mana yang tercepat di dunia, jawabannya ternyata berada di jazirah Arab, yaitu di Dubai, Uni Emirat Arab. Roller coaster tersebut bernama Formula Rossa. Coaster ini memiliki tinggi sekitar 52m dengan panjang trek yang mencapai 2000m. Wahana ini berlangsung dalam durasi 92 detik, coaster ini akan membawa para adrenaline junkie ke kecepatan hingga 240 kpj. Coaster ini dirancang untuk meniru pengalaman berkendara mobil F-1, bahkan di beberapa titik, daya tahan tubuh kita akan diuji dengan 4,8 gs.

2. X2 (Six Flags Magic Mountain)

Jika menaiki roller coaster dengan beragam elemen inversi, tentunya kita akan merasa cukup pusing dan disorientasi arah, tetapi roller coaster X2 (yang sebelumnya dinamai X saja) membawa tingkatan elemen inversi ke level yang sangat berbeda. X2 dibuka pada tahun 2002, wahana ini adalah roller coaster 4-D pertama.

Roller coaster ini terlihat seperti jenis wing coaster, tetapi yang membedakan adalah, kursi penumpangnya dapat berputar 360 derajat secara independen selama perjalanan yang berarti. Roller coaster ini disebut sebagai yang terekstrem di jamannya, karena tidak hanya kursi yang dapat berputar, tetapi trek coaster ini juga dipenuhi denga elemen inversi, sehingga saat kita naik ke roller coaster gila ini, maka kita tidak akan tahu posisi kita berada di mana.

1. The Smiler (Alton Towers)

Roller coaster yang terletak di Britania Raya ini, berhasil memecahkan rekor sebagai roller coaster dengan elemen inversi terbanyak. The Smiler memiliki total 14 inversi, dan perjalanan sekitar 2½ menit. The Smiler membuat anda berada di posisi terbalik lebih sering daripada coaster lainnya. Wahana ini dimulai dengan pendakian trek, setelah itu langsung dihajar dengan berbagai macam elemen inversi, yang mungkin bisa membuat ada muntah jika tidak terbiasa, dari luar roller coaster ini terlihat seperti pita kaset kusut. 

Salah satu tantangan yang dihadapi desainer coaster ini, yaitu Gerstlauer, adalah penyesuaian trek sepanjang 1,17km yang harus muat ke dalam ruang yang cukup sempit. Kondisi itulah yang membuat coaster ini memiliki elemen inversi yang sangat banyak untuk ukuran roller coaster. [era/timBX] berbagai sumber.

Tags :

#
roller coaster,
#
kingda-ka,
#
takabisha,
#
formula rossa,
#
x2,
#
the smiler

X