APR 26, 2019@12:02 WIB | 873 Views
Pada artikel bagian pertama Blackpals telah mengetahui tiga tips mengurangi stres dalam bekerja. Berikut tips tambahan yang bisa Blackpals terapkan untuk mengurangi stres.
Kerjakan yang prioritas
Blackplas tentu sudah tahu bagaimana membuat diagram prioritas. Kelompokkkan pekerjaan yang penting-mendesak, penting-tidak mendesak, tidak penting-mendesak, dan tidak penting-tidak mendesak. Ambillah langkah untuk mengerjakan pekerjaan penting dan mendesak terlebih dahulu, lalu kerjakan pekerjaan pada tiga diagram yang lain. Dengan menetapkan prioritas, pikiran Blackpals tak akan bercabang pada pekerjaan-pekerjaan yang tidak terlalu penting.
Don’t push yourself too hard
Sebagian orang berpikir bahwa produktivitas adalah bekerja dengan jam kerja lebih dari delapan jam sehari. Orang yang bekerja keras dan mengabaikan waktu istirahat dianggap sebagai orang yang produktif. Kita lupa semakin lama kita bekerja, produktivitas kita semakin menurun, karena energi kita terkuras. Membuat target untuk menyelesaikan pekerjaan dalam waktu tertentu sangatlah baik, tapi jangan lupa memberi hak bagi tubuh untuk beristirahat. Lelah adalah alarm bahwa tubuh kita butuh istirahat. Jangan paksa tubuh kita bekerja. Beristirahatlah, renganggkan tubuh di dekat meja kerja, pecamkan mata, atau duduk santailah di kursi. Bisa juga Blackpals berjalan-jalan beberapa menit di seputaran kantor. Biarkan tubuh Blackpals mendapat kembali energi yang telah berkurang.
Makan makanan sehat dan tidur nyenyak
Makan apa saja yang kita inginkan seolah menjadi kompensasi kerja keras kita. Padahal makanan yang buruk adalah salah satu hal yang membuat kita stres. Padatnya kegiatan terkadang membuat kita mencari makanan yang hanya bisa menghilang lapar kita. Tak terpikirkan oleh kita bahwa makanan yang sehat sebenarnya dapat meminimalisasi tingkat stres. Makanlah makanan yang rendah gula dan tinggi protein, karena dua jenis makanan itu dapat mengurangi stres. Di samping makan makanan sehat, tidur dengan nyenyak akan membuat tubuh kita berenergi untuk beraktivitas pada hari berikutnya. Jangan memikirkan pekerjaan pada saat menjelang tidur. Pekerjaan tidak akan selesai hanya dengan memikirkan, alih-alih mendapat ide penyelesaian, Blackpals malah sulit beristirahat dan membuat tubuh tak berenergi untuk kembali bekerja.
Manfaatkan waktu luang
Isi waktu luang dengan melakukan hobi yang menyenangkan, misalnya: berkumpul dengan keluarga, menonton kembali film favorit, membaca buku, atau memodifikasi kendaraan. Jangan pikirkan pekerjaan saat melakukan hobi yang membuat Blackpals bahagia. Kebahagiaan yang Blackpals rasakan, akan melekat dalam diri Blackpals pada saat kembali bekerja.
Identifikasikan masalah
Sebagian besar stres terjadi karena pikiran kita sendiri. Ambillah waktu untuk berbicara dengan diri sendiri, seperti menulis diary atau berbicara sendiri dengan lantang di kamar. Identifikasikan masalah yang membuat Blackpals stress dalam bekerja. Jangan buru-buru mencari solusi. Biarkan poin-poin itu muncul. Bisa jadi penyelesaian masalah akan Blackpals dapatkan seiring berjalannya waktu.
Blackpals bisa memilih beberapa tips di atas atau menerapkan semua tips sekaligus. Tetap produktif dan bebas stress ya Blackpals. [hsn/tim BX]