MENU
icon label
image label
blacklogo

Belstaff Techmaster, Jaket Trialmaster berbahan Gore-Tex

DEC 17, 2021@19:30 WIB | 741 Views

Dulu sebagai bahan tahan air, para produsen pakaian memakai bahan waxed cotton. Bahan ini adalah bahan paling modern di awal tahun 1920-an untuk pakaian waterproof. Bahan ini juga berhasil membawa Belstaff, brand motorsport dan outdoor dari Inggris, menaikkan namanya. Mereka menyediakan jaket tahan air utnuk pria dan wanita. Pada saat Perang Dunia Kedua, mereka sempat menjadi supplier tentara, dan kembali lahir ke produk jaket motor setelah selesai. Dan salah satu produk ikoniknya adalah Trialmaster jacket yang lahir tahun 1948. 

Jaket ini hadir bertepatan setelah masa pasca perang untuk berkendara off-road Jaket ini memiliki keunggulan lebih ringan daripada bahan kulit dan lebih baik dari jaket hujan Inggris. Tidak salah, jaket ini pun menjadi populer di antara pengendara untuk perlindungan hujan dan lumpur. 

Namun, seperti baju lain berbahan paraffin wax dan kapas, jaket ini juga memiliki kelemahan di bagian kehangatan dan breathability. Jaket Trialmaster dipakai oleh Ernesto Che Guevara saat berkendara di Selatan. Produk ini juga produk nomor satu Belstaff para tahun 1990. Hingga saat ini, jaket Trialmaster masih djual.

Saat ini, bahan anti air sudah berkembang, apalagi teknologi kain yang buatan manusia. Bahan yang paling banyak digunakan sekarang adalah Gore-Tex. Bahan ini ditemukan oleh Robert Gore dari perusahaan tekstil Inggris WL Gore pada tahun 1969. 

Bahan ini memiliki windproof, waterproof, dan breathable. Saking populernya, bahan tidak hanya jaket atau baju saja yang menggunakannya, tetapi juga di sepatu untuk membuat sepatu yang kedap air. Sekarang bahan ini pun dikombinasikan dengan Trialmaster jacket untuk pertama kalinya. Warna yang tersedia adalah warna olive green, hitam, dan dark navy. Jaket baru ini disebut sebagai Techmaster memiliki desain yang mirip tetapi banyak perubahan kecil. 

Pertama dari bahan Gore-Tex sendiri, lapisan luar polyester daur ulang yang didukung oleh bahan jersey. Perubahan kedua adalah desainnya. Ada banyak desain Trialmaster yang masih tersisa, seperti kantong di dada yang diperbesar dan diatur untuk kemudahan akses, 4 kantong tambahan, dan penambahan di baikan bahu dan siku. 

Techmaster juga memiliki tambahan seperti hoodie yang bisa dilepas pasang, zipper YKK yang tahan air, kantong dalam transparan untuk HP, dan lain-lain. Dipakai oula teknik taped seam untuk mejaga air tidak masuk lewat celah jahitan baru. [eve/timBX] berbagai sumber

Tags :

#
belstaff techmaster,
#
jaket

X