JUL 21, 2021@12:30 WIB | 848 Views
Film yang diangkat dari kisah nyata ini mengambil setting di Bronx pada tahun 1980'an, Chris Potamitis (Liam Hemsworth) gagal saat tes untuk masuk ke dalam akademi kepolisian dan akhirnya melamar untuk menjadi petugas keamanan di sebuah perusahaan bernama Empire Armored Car Company.
Saat sedang menjadi piket jaga malam di perusahaan tersebut, Chris menyadari bahwa keamanan dalam perusahaan tersebut cukup lemah, dan secara tidak sengaja menceritakan hasil observasinya tersebut ke temannya yang bernama Eddie (Michael Angarano) yang ternyata mempunyai rencana untuk merampok perusahaan tempat Chris bekerja.
Chris kemudian dibujuk oleh Eddie untuk menjadi orang dalam pada rencana perampokannya. Eddie berencana untuk merampok mata uang yang disimpan di dalam gudang tempat Chris bekerja yang akhirnya rencana tersebut berhasil, mengakibatkan raibnya uang tunai senilai $11 juta, yang terjadi pada 12 Desember 1982, dan menjadikannya perampokan uang tunai tunggal terbesar dalam sejarah AS, melebihi perampokan Lufthansa pada Desember 1978 yang bernilai sebesar $5,8 juta dalam bentuk tunai dan perhiasan.
James Ransone (Dwayne Johnson) seorang veteran detektif NYPD (New York Police Department), walaupun mendapat rekomendasi dari FBI, James akhirnya memutuskan untuk menyelidiki kasus tersebut, dan langsung menaruh kecurigaan pada Chris.
Apakah akhirnya kasus ini akan terbongkar ? apakah Chris dan temannya berhasil ditangkap ? Temukan jawabannya dalam film Empire State hanya di BlackCinema yang akan ditayangkan di TransTV pada hari Rabu 21 Juli 2021 Pukul 21.00 WIB. Jangan lupa ikuti kuis BlackCinema di blackcinema.blackxperience.com dan dapatkan kesempatan meraup hadiah uang tunai jutaan rupiah. [era/timBX]