MENU
icon label
image label
blacklogo

Duo Bintang Breaking Bad Indikasikan Breaking Bad Movie Sedang Digarap

JUN 30, 2019@15:30 WIB | 1,357 Views

Kita telah mendengar laporan tentang Breaking Bad Movie akan datang selama beberapa waktu. Sekarang, sepertinya kita mungkin mendapatkan semacam konfirmasi resmi di tentang itu dalam waktu dekat. Jika bukan itu tujuannya, maka entah apa alasan lain yang membuat Bryan Cranston dan Aaron Paul sama-sama menggoda keterlibatan dalam sesuatu yang sudah dinanti-nanti penggemar sejak lama lewat tweet mereka.

Mari kita mulai dengan apa yang terjadi. Baru-baru ini di Twitter, baik Bryan Cranston, yang memerankan Walter White pada drama AMC yang sukses, dan Aaron Paul, yang memerankan rekannya Jesse Pinkman, berbagi gambar yang sama akan dua keledai yang berdiri berdampingan satu sama lain di lanskap gurun. Sementara itu masih sama sekali tidak jelas apa arti dari gambar itu, kedua aktor berbagi gambar dengan keterangan satu kata yang sama, sangat sederhana dan menarik.

"Soon"

Tidak sulit untuk mulai menghubungkan titik-titik, bahkan jika itu hanya sebuah petunjuk samar. Apalagi mengingat informasi yang disajikan di sini sepertinya cukup jelas. Ketika menggabungkan itu dengan apa yang sudah kita ketahui, bahkan lebih sulit untuk tidak menganggap ini ada hubungannya dengan reuni masa depan antara Walt dan Jesse.

Kembali pada bulan November 2018, laporan pertama mulai beredar bahwa pencipta seri itu, Vince Gilligan, bakal mengerjakan film Breaking Bad yang akan syuting di Albuquerque, New Mexico, di mana serial TV aslinya berlangsung. Sejak itu, banyak laporan menyatakan bahwa AMC dan Netflix bermitra untuk produksi. Bryan Cranston juga telah ditanya tentang hal itu dan, sementara dia belum secara langsung mengkonfirmasi bahwa itu terjadi, atau bahwa dia kembali, sang bintang tidak memberikan sangkalan apapun.

Menurut laporan sebelumnya, film tersebut akan berfungsi sebagai sekuel dari acara TV-nya. Ini akan berpusat pada Jesse Pinkman setelah melarikan diri dari penawanan di akhir seri. Sebagai mana yang mungkin para penggemarnya ingat adalah Walt terlihat telah meninggal di saat-saat penutupan acara. Jadi jelas, Bryan Cranston mungkin tidak bakal muncul sebagai karakter hidup. Mungkin saja dia bisa dimasukkan melalui kilas balik atau rentetan mimpi. Laporan lain sebelumnya menunjukkan wajah-wajah akrab lainnya seperti Krysten Ritter (Jane), Jonathan Banks (Mike), dan Jesse Plemons (Todd), yang juga kebetulan sudah mati, akan dimasukkan. Jika itu benar, film ini bisa sangat bergantung pada penjelajahan beban dosa dari masa lalu Jesse.

Untuk saat ini, AMC belum mengumumkan secara resmi perihal apapun. Namun faktanya Breaking Bad tetap menjadi salah satu acara yang paling dicintai dalam sejarah TV, dan seri spin off-nya, Better Call Saul, juga berhasil dengan sangat baik. Jika Vince Gilligan memiliki ide untuk sebuah film, tidak ada keraguan itu akan disambut dengan segera. Jika tweet itu benar merupakan indikasi, kita mungkin akan segera mendapat berita resminya. Jadi bagi Anda penggemar Breaking Bad, pastikan untuk memeriksa terus posting dari akun Twitter Aaron Paul dan Bryan Cranston.

[Ard/tim BX]

Tags :

#
breaking bad,
#
breaking bad movie,
#
bryan cranston,
#
aaron paul

X