MENU
icon label
image label
blacklogo

G-SHOCK Luncurkan DW-6900 dengan Desain Terinspirasi dari Internet

FEB 21, 2022@17:00 WIB | 1,017 Views

G-SHOCK baru saja berkolaborasi dengan brand fashion ternama asal tanah air, yaitu Paradise Youth Club, untuk meluncurkan edisi terbatas DW-6900 yang terinspirasi oleh internet. Desainnya berusaha untuk mengeksplorasi tema besar “jaringan digital yang sudah menjadi sumber kekuatan utama bagi kehidupan masyarakat sejak pertama kali muncul”. Jam tangan ini menggunakan bezel dan strap yang berwarna perak untuk memberikan kesan “futuristik”.

Pemilihan DW-6900 merupakan pilihan pribadi bagi tim dari Paradise Youth Club, karena model inilah yang memperkenalkan mereka pada G-SHOCK. DW-6900 pertama kali dirilis pada tahun 1995 dan menjadi model pertama yang menampilkan lampu latar/backlight EL. Jam tangan ini mendapatkan popularitas karena dapat menampilkan teks atau grafik dan juga terkenal  berkat layar "Triple Graph"-nya.

PYC memberi DW-6900 tombol front dan face dengan warna hijau neon, sementara frasa "Powe Source" berwarna merah terletak di belakang layar. Bagian belakang yang berbahan logam diukir dengan kalimat "Guide to the Paradise Highway". Jam tangan, yang juga tahan goncangan serta tahan air hingga 200M ini, sudah tersedia di PYC mulai 20 Februari dan di G-SHOCK lima hari kemudian sebagai edisi terbatas berjumlah 100 buah. [era/timBX] berbagai sumber.

Tags :

#
g-shock,
#
casio,
#
dw-6900,
#
paradise youth club,
#
jam tangan

X