APR 19, 2024@15:30 WIB | 868 Views
Buat kalian para gamer tentu tidak sabar menunggu kemunculan GTA 6 bukan? Nah yang terbaru, muncul sebuah bocoran bahwa GTA 6 ini nantinya juga akan hadir dalam versi Online seperti di GTA 5. Bahkan di GTA 6 Online bakal mendapat beberapa peningkatan dari versi GTA 5 Online.
Dalam cuitan salah satu leaker InfinityBesk di akun X atau Twitter, ia memberikan beberapa bocoran dari GTA 6 Online. Salah satu yang paling penting adalah jumlah pemain online yang lebih banyak hingga 32 pemain. Di GTA 5 Online, jumlah pemain yang bisa ditampung dalam satu room permainan hanya sebanyak 30 pemain.
Lalu ada beberapa upgrade penting yang bakal hadir di GTA 6 Online. Mulai dari kemampuan mengangkat tubuh pemain lain serta membawanya di bahu. Sebelumnya fitur ini hanya sebuah mod atau modifikasi yang dimasukan ke GTA 5 Online.
Disebutkan bahwa kemampuan tersebut hadir sebagai jawaban dari berbagai keluhan pemain GTA 5 Online. InifinityBesk menyebut bahwa Rockstar Game selaku pembuat GTA 6 ingin versi online dari game ini bisa lebih nikmat untuk dimainkan bersama teman-teman secara online.
Sejauh ini belum ada bocoran lainnya mengenai apa saja yang juga akan hadir di GTA 6 Online. Terlebih versi standar dari GTA 6 ini memang baru akan meluncur di tahun 2026 mendatang. Sehingga pengembangan versi Online ini juga harus diselaraskan dengan versi Offline atau Storyline yang dimainkan secara normal.
Andai Rockstar benar ingin menghadirkan GTA 6 Online, tentu bisa menjadi sebuah angin segar. Terlebih saat ini GTA 5 versi Online belum mendapat rombakan signifikan, sekalipun sudah ekspansi ke konsol generasi terbaru seperti PS 5 dan XBox Seri X dan S. [edo/timBX]