FEB 12, 2024@18:11 WIB | 462 Views
Disney akhirnya mengikuti jejak langkah Netflix dengan mulai melarang pelanggannya melakukan berbagi kata sandi untuk layanan streaming online mereka, Disney Plus.
Dilansir oleh The Verge, Disney disebutkan juga tidak hanya melarang tapi juga akan menindak tegas pelaku berbagi kata sandi. Rencananya pelarangan tersebut akan mulai berlaku musim panas ini, yaitu sekitar bulan Juli.
Kebijakan ini sudah dimulai awal tahun dengan perusahaan memperketat persyaratan untuk berlangganan. Dalam pembaruan persyaratan tertulis bahwa pelanggan dilarang berbagi kata sandi dengan orang-orang yang diluar rumah tangga mereka.
Ketentuan tersebut diberlakukan pada pelanggan baru mulai 25 Januari 2024 dan pada pelanggan lama mulai 14 Maret 2024.
Kedepannya, Disney Plus akan menyiapkan sistem otomatis untuk memberikan opsi mendaftar berlangganan untuk akun-akun yang terbukti terlibat dalam berbagi kata sandi.
Disney juga akan memberikan opsi tambahan bagi pelanggan untuk bisa berbagi kata sandi dengan orang di luar rumah dengan tambahan biaya. Namun, saat ini perusahaan belum mengungkapkan besaran biaya tambahan tersebut.
Layanan yang belum diberi nama tersebut akan diluncurkan pada musim gugur ini (sekitar September hingga November) dan juga akan tersedia dalam bentuk paket Disney Plus dengan Hulu dan ESPN Plus
Kebijakan berbagi kata sandi terpaksa harus diterapkan Disney Plus setelah laporan pendapatan menunjukkan kerugian. Selain itu Disney Plus juga kehilangan 1,3 juta pelanggan.[wic/timBX].