MENU
icon label
image label
blacklogo

Naskah Film RESIDENT EVIL Reboot Telah Selesai Disiapkan

NOV 24, 2018@14:50 WIB | 2,076 Views

Kesuksesan dari gim Resident Evil pada awal kemunculannya, tidak dapat dipungkiri bahkan kemudian memunculkan keinginan untuk membuat film adaptasinya. Kini naskah film Resident Evil reboot telah rampung digarap. Adalah George A. Romero yang awalnya ditunjuk untuk menyutradarai film pertama Resident Evil. Namun kemudian franchise Resident Evil sendiri sudah berhenti pada film Resident Evil: The Final Chapter. Rupanya kini franchise ini akan kembali dalam bentuk reboot.

Bahkan baru-baru ini dikabarkan bahwa naskah untuk film reboot-nya sudah selesai dibuat. Tentu saja pendekatan berbeda siap ditempuh untuk suksesnya film reboot Resident Evil, yang dijamin akan memuaskan fans setia gamenya. Seri film ini Resident Evil sendiri diadaptasi dari sebuah video game milik Capcom dengan judul yang sama.

Pertama rilis tahun 2002, film ini terus berlanjut hingga judul ke-6 mereka yang direncanakan akan menjadi penutup serinya. Namun, dengan total pemasukan hingga $1.2 miliar di seluruh dunia, nampaknya bukan hal aneh jika Constantin Film ingin tetap melanjutkan lewat judul yang mereka miliki haknya ini.

NASKAH SELESAI DAN BAKAL LEBIH HOROR

Naskah Film RESIDENT EVIL Reboot Telah Selesai Disiapkan

Franchise film Resident Evil yang dibintangi oleh Milla Jovovich selama ini dikenal lebih menitikberatkan unsur action, ketimbang unsur horror yang membuat gamenya dicintai banyak orang. Namun pendekatan berbeda siap ditempuh film rebootnya yang dijamin akan memuaskan fans setia game Resident Evil. Seperti yang dilansir Discussing Film, Greg Russo selaku penulis Resident Evil reboot mengkonfirmasi bahwa naskah film zombie ini telah rampung, dan sudah diserahkan kepada studio.

Lebih jauh lagi, Ruso juga mengungkapkan visinya dalam meracik skenario Resident Evil. Sebagai fans franchisenya, Russo sadar betul reboot ini harus tampil beda dan tidak mengulang apa yang dihadirkan pada enam film terdahulu. Memahami hal itu, Russo mengakui ia ingin reboot ini kembali ke akar Resident Evil, dengan cara membuat filmnya lebih seram. Russo pun mengatakan Resident Evil reboot akan menjadi film horror yang mewakili gaya produser James Wan.

Mengingat bahwa James Wan adalah sineas spesialis horror yang sukses dengan membuat film Insidious dan The Conjuring. Bahkan, boleh dibilang bahwa reboot Resident Evil ini berada di tangan yang tepat. Sayangnya, Russo belum tahu mengenai jadwal syuting Resident Evil, demikian pula dengan calon sutradaranya. Pasalnya, sejak Wan bergabung dalam proyek film ini, Russo tak lagi aktif dalam pengembangan film tersebut. Kini Russo justru sedang disibukkan dengan proyek menulis skrip film adaptasi game lain, yaitu Mortal Kombat reboot, yang juga diproduseri oleh Wan.

TERINSPIRASI GAME RESIDENT EVIL 7

Naskah Film RESIDENT EVIL Reboot Telah Selesai Disiapkan

Melanjutkan pemaparannya soal konsep Resident Evil reboot, Russo menyatakan bahwa game Resident Evil 7: Biohazard (2017) menjadi inspirasinya dalam menulis skrip. Sebagai informasi bahwa Russo menuai banyak pujian karena mengembalikan franchise game zombie ke akarnya. Resident Evil 7 juga berhasil mencuri hati para gamer berkat elemen horror yang kental dan jumpscare yang bikin banyak penggemarnya terkaget-kaget.

Bagi Russo, kembali bersentuhan dengan akar horror dari seri ini merupakan kuncinya. Namun ia sudah tidak lagi bergabung dengan proyek ini dan tidak yakin apakan skrip yang dibuatnya akan benar-benar digunakan. "Aku mengerjakan reboot ini selama setahun dan kemudian produser James Wan masuk, keterlibatanku dalam proyek tersebut kemudian berakhir. Jadi aku tidak yakin apa yang akan mereka lakukan terhadap naskah tersebut."

“Aku memasukan draft skripku kepada para produser dan mereka menyukainya dan mereka akan melakukan apa yang dituliskan dalam skrip tersebut. Tapi, aku saat ini sudah tidak terlibat lagi dengan film tersebut,” jelasnya.

KEMBALI KE AKAR

Naskah Film RESIDENT EVIL Reboot Telah Selesai Disiapkan

Belum sampai satu tahun sejak Resident Evil: The Final Chapter dirilis, di Cannes, Constantin Film memastikan bahwa reboot Resident Evil akan muncul. Mengingat seri terakhir dari film ini, Resident Evil: The Final Chapter baru saja dirilis pada tanggal 27 Januari 2017, apakah itu terlalu cepat? Meski ini adalah film reboot, namun bukan berarti film ini kehabisan ide atau hanya dibuat sekedarnya saja. Justru film ini ditangani dengan baik dan diharapkan film rebootnya bisa mengembalikan Resident Evil pada akarnya.

BERAKHIR DI FINAL CHAPTER

Naskah Film RESIDENT EVIL Reboot Telah Selesai Disiapkan

Harusnya, seri ini sudah berakhir dengan Resident Evil: The Final Chapter yang berhasil meraup keuntungan $312 juta dari seluruh dunia. Angka diraup setelah rilisnya di bulan Januari lalu, termasuk keuntungan yang cukup besar dari Tiongkok yaitu sebesar $160 juta. Constantin Film sendiri masih belum mengungkapkan secara resmi siapa saja yang akan terlibat dalam reboot ini. Namun menurut perkembangan terbaru, aktor-aktris pemeran film ini akan seluruhnya baru. Selain itu dilaporkan kalau James Wan sang sutradara Aquaman dan The Conjuring akan duduk sebagai produser.

Akan luar biasa lagi kalau Wan sekalian menjadi sutradara. Teknik jump scare favoritnya akan benar-benar cocok dengan Resident Evil versi game. Selain Wan, nama lain yang terlibat adalah Greg Russo.[el/timBX]

Tags :

#
resident evil,
#
resident evil reboot

X