APR 30, 2024@15:09 WIB | 466 Views
Penggemar lomba balap F1 harus memiliki arloji terbaru yang dirilis oleh perusahaan Denmark, REC Watches. Bernama 98T/4, arloji terbuat dari bagian-bagian mobil F1 yang dikendarai legenda balap Ayrton Senna di tahun 1986.
Untuk bisa mewujudkan arloji spesial ini, REC Watches menggandeng serta Classic Team Lotus. Lotus sendiri sebelumnya telah sukses mengembangkan liveries legendaris mobil balap F1 John Player Special (JPS) yang terkenal dengan warna hitam dan emas.
Tentu saja arloji 98T/4 ini berwarna sama yaitu menampilkan corak hitam dan emas JPS yang ikonik. Bagian-bagian dari arloji ini terbuat dari bahan yang diambil dari mobil asli Lotus 98T nomor 4, termasuk juga bagian aluminium yang ditempa ulang dari tabung pleno.
REC Watches dalam prosesnya pembuatannya menggabungkan komponen daur ulang dari kendaraan ikonik ke dalam casing, pelat jam, dan bezel jam tangan. Untuk kaca bagian atasnya menggunakan kristal safir, sedangkan tali jam tangan terbuat dari kulit. Arloji ini memiliki ketahanan air hingga 100 meter.
Arloji ini dihadirkan selain untuk penggemar balap F1 juga ditujukan kepada kolektor karena akan dihadirkan secara terbatas 989 unit. Untuk yang tertarik dengan 98T/4 bisa menembus dengan uang sebanyak 3.995 USD atau sekitar 64,7 Juta Rupiah.
REC Watches juga akan memberikan diskon bagi calon pembeli yang melakukan pre-order. Calon pembeli hanya perlu merogoh kocek sebesar 3.195 USD atau sekitar 51,7 juta Rupiah dengan pengiriman yang dijadwalkan pada Maret 2025 melalui sistem pre-order.
Kabar buruknya, saat ini sebagian besar dari 989 unit yang disediakan dikabarkan telah terjual. Bahkan dari situs perusahaan per 26 April, arloji spesial ini tertulis hanya tersisa 173 unit pre-order. [wic/timBX]