JUN 14, 2021@11:00 WIB | 1,095 Views
Jay-Z tidak hanya dikenal sebagai bintang hip-hop ternama di dunia. Di dunia sepatu, ia juga seorang pecinta sneaker yang tidak tertandingi. Cintanya kepada sneaker bisa terlihat dari lirik lagu yang ditulis. Seperti lirik tentang Air Jordan di lagu S Carter, Air Force Ones di Parking Lot Pimpin, dan Reeboks dalam Girls Girls Girls. Tidak heran, ia pun mendapatkan banyak keunggulan dalam mendapatkan sneaker terbaru. Seperti kali ini, sneakers Puma x Rhuigi.
Jay-Z menonton secara langsung pertandingan final NBA antara Brooklyn Nets dan Milwaukee di New York pada hari Sabtu (5/6) bersama istrinya, Beyonce. Ia terlihat memakai sepatu putih hijau terbaru dari Puma, Puma x Rhuigi Suede Sneakers. Sepatu low top trainers ini adalah hasil kolaborasi Puma bersama Rhuigi Villasenor, pendiri Rhude brand street-wear asal Los Angeles sejak 2015.
Kulit suede yang dipilih berwarna “Whisper White” dilengkapi dengan kulit berwarna senada. Bahan ini sudah terkenal dipakai untuk sepatu basket dan b-boy. Sepatu ini juga diberi desain formstrip dalam nada warna hijau Juniper yang juga dipakai di lidah sepatu. Bagian belakang sepatu memakai kulit Mudguard.
Untuk bagian sol, Rhigi memakai pola kulit ular di atas sol berwarna coklat. Tali sepatu yang digunakan adalah lari tebal b-boy. Hal ini sejalan dengan tradisi Sepatu b-boy dan sepatu basket. Tanda tangan Rhuigi dapat terlihat di lidah sepatu dan di bagian dalamnya. Di bagian bawah juga ada logo nama Puma di tengah-tengah pola kotak silang.
Di sepatu ini ada dua logo yang dipakai. Pertama adalah logo kucing ganas melompat milik Puma. Logo ini bisa terlihat di bagian belakang sepatu dan di bagian sol dalam. Bersama dengan logo di dalam sepatu ini adalah tanda tangan Rhuigi. Tanda tangan ini juga terlihat di lidah sepatu, tepatnya di bagian berwarna hitam di bawah tulisan Puma warna hijau.
Sebetulnya ini bukan kerjasama pertama Rhuigi dengan Puma. Namun, karya-karya sebelumnya tercatat di bawah kolaborasi RHUDE x PUMA, seperti misalnya Cell King, Performer, dan Cell Endura. Sepatu ini adalah sneakers pertama kolaborasi langsung Rhuigi dan Puma, terlihat dari nama kolaborasi Rhuigi x Puma. Sneaker terbaru ini mulai dijual pada 12 Juni di website Puma dengan harga $80.
Namun terlihat, Jay-Z sudah mulai memakai sepatu baru ini sejak 5 Juni. Keberhasilan si bintang Hip hop mendapatkan sepatu baru ini sebelum dirilis tentu tidak terlepas dari kerjasamanya dengan banyak merek sepatu. Ada Reebok, Fila, dan termasuk dengan merek Puma. Ia sendiri juga memegang posisi Creative Director di brand sneakers ini. Tentunya koleksi sneaker Jay-Z tidak terbatas pada beberapa merek ini saja.
Ada sepatu super langka kolaborasi Union Los Angeles dengan Jordans awal tahun ini (Jordan 4 Retro Union ‘Off NoIr’), Nike Kobe 9s, dan LeBron 12s. Selain itu, Nike x Dover Street Market Dunk Lux, Nike Yeezy 2 “Red October”, Louis Vuitton Don, dan Pusha T x Adidas EQT Running Guidance 93 Sneaks juga termasuk dalam koleksinya. Ia juga memiliki Dior x Air Jordan sneak yang harganya mencapai £30.000.
Tahun ini, selain sepatu Jordan 4 Retro, ia juga terlihat Wild Rider Layer berwarna turquoise dan jingga dari merek Puma. Sepatu ini terlihat dalam foto Instagram ia bersama LeBron James dan bad Bunny saat syuting The Shop: Uninterrupted milik HBO. Tidak salah bila Black Pals memilih Jay-Z sebagai salah satu sumber inspirasi sneaker terupdate untuk koleksi Anda. [evl/asl/timBX]