APR 05, 2017@18:00 WIB | 1,131 Views
Wealth Solutions bekerjasama dengan pembuat jam Swiss Louis Moinet meluncurkan sebuah jam tangan unik yang di dalamnya berisi setetes minuman Whisky tertua di dunia, Old Vatted Glenlivet 1862. Jam tangan super eksklusif ini hanya dibuat 50 unit saja dengan banderol harga yang tentu saja tidak akan murah.
Desain klasik dari jam ini, dipadu dengan gaya skeleton, di mana ada panel menunjukkan mesin dari jam tersebut. Nah, di sisi sebelah kanan terdapat ruang kecil penyimpan satu tetes Whisky dengan tulisan “Whisky 1862”.
Jam tangan ini dibanderol dengan harga $45.000 untuk versi emas atau sekitar Rp 600 juta. Sedangkan versi stainless steel dilepas dengan harga $17.000 atau sekitar Rp 226 juta. Whisky ini jika dijual per botol memiliki harga $8000 atau Rp 106 juta.
Tapi tentu jam ini tidak menarik bagi Anda yang tidak gemar minuman keras atau jam tangan unik kelas premium di mana harganya memang cukup tinggi. Namun jika Anda tertarik Anda dapat mengunjungi situs resminya untuk melakukan pemesanan., ingat hanya 50 unit saja yang dibuat. [leo/timBX]