AUG 08, 2024@10:59 WIB | 373 Views
Aktor muda yang sedang naik daun, Timothee Chalamet, memerankan sosok musisi legendaris Bob Dylan di film terbarunya yang berjudul A Complete Unknown. Film biopik yang akan disutradarai James Mangold direncanakan tayang global pada 25 Desember mendatang.
Dalam trailer perdana film ini, Chalamet berhasil memukau publik karena transformasi dirinya yang menjadi Bob Dylan dianggap sangat mirip. Selain penampilan luarnya yang mirip, di trailer tersebut terungkap aktor pemeran Willy Wonka ini juga bernyanyi.
Hebatnya, ia menyanyikan lagu klasik Dylan “A Hard Rain’s A-Gonna Fall” menggunakan suaranya sendiri tidak didubbing. Ini berarti A Complete Unknown adalah film kedua Chalamet yang menunjukkan bakat bernyanyinya setelah Willy Wonka.
Pemilihan Chalamet untuk berperan sebagai musisi folk tersebut bagi Mangold adalah keputusan tepat. Selain fisik dan suaranya, secara persona ia mampu menerjemahkan sifat Bob Dylan di film itu yang diceritakan berusia muda 19 tahun.
Mangold membeberkan plot film ini yang akan menceritakan awal perjalanan bersejarah Bob Dylan di industri musik Amerika Serikat dan dunia. Dylan yang masih remaja tiba di New York dari kota Minnesota dengan hanya berbekal uang sebesar $2.
Walau minim modal, namun mimpi dan bakatnya yang besar berhasil membawa dirinya menjadi sosok yang dikagumi publik hanya dalam tiga tahun.
Salah satu momen penting dalam hidupnya adalah sifat pemberontaknya. Kala itu Dylan diwawancarai dan ditanyai tentang genre musik folk/country yang kurang menggema di tahun 1960-an, dan dia menolak untuk didefinisikan atau dikotak-kotakkan dalam musik.
Publik kala itu terkejut karena Dylan masih berusia muda namun, pemikiran dan pernyataannya sangat visioner. Selain itu lagu-lagunya pun sukses diterima publik dengan lirik yang berbicara tentang cinta dan kehidupan.
Film ini berpotensi menjadi box-office bahkan calon penerima Piala Oscar. Selain sosok Chalamet, peran Mangold juga penting karena sudah sangat paham menggarap film biografi tentang musisi.
Filmnya tahun 2005 berjudul Walk the Line, tentang Johnny Cash dan June Carter, meraup hampir $120 juta di dalam negeri, lebih dari $186 juta di seluruh dunia, dan menorehkan kemenangan Aktris Terbaik Oscar untuk Reese Witherspoon setelah lima nominasi Oscar termasuk Aktor Terbaik untuk Joaquin Phoenix.
A Complete Unknown juga dibintangi oleh Edward Norton, Elle Fanning, Monica Barbaro, Boyd Holbrook, Dan Fogler, Norbert Leo Butz, dan Scoot McNairy. Produsernya adalah Fred Berger, Alex Heineman, Peter Jaysen, Bob Bookman, Alan Gasmer, Jeff Rosen, Chalamet, dan Mangold. [wic/timBX].