NOV 19, 2024@16:56 WIB | 92 Views
Produsen jam ternama, Casio, merilis inovasi jam tangan digital terbarunya dengan konsep yang unik dan sangat out of the box. Dan, itu adalah jam tangan digital dengan bentuk menyerupai cincin.
Jam tangan cincin bernama resmi Casio CRW-001-1JR ini memang jam tangan istimewa karena dihadirkan khusus untuk merayakan hari jadi ke-50 tahun Casio.
Perusahaan menggunakan model ikonik Casio GMW-B5000 sebagai inspirasi untuk mengembangkan jam tangan cincin ini. Bisa dilihat kemiripan dan detailnya sangat tinggi jadi tidak salah jika menyebut jam tangan baru ini adalah GMW-B5000 mini.
Ukuran lengkap dari jam ini adalah 25,2 x 19,5 x 6,2 milimeter atau hanya sebesar 1/10 dari ukuran jam tangan biasa. Meskipun ukurannya kurang dari satu inci, Casio berhasil menyematkan layar LCD retro yang dapat menampilkan jam, menit, dan detik.
Tidak hanya itu, Casio CRW-001-1JR juga telah dilengkapi dengan tiga tombol fungsional. Tombol-tombol tersebut berfungsi untuk mengontrol fitur tambahan seperti menampilkan tanggal dan waktu di zona waktu yang berbeda dan stopwatch.
Jam tangan mungil ini juga telah dilengkapi dengan fitur alarm. Namun karena ukurannya super kecil, Casio tidak bisa menaruh speaker jadi fungsi alarm alih-alih mengeluarkan suara hanya akan menyalakan layar saja.
Casio menyebutkan inovasi baru ini, walaupun kecil, dikembangkan dengan pendekatan yang sama seperti jam tangan normal sesuai standar perusahaan. Artinya sudah anti air dan baterainya lama hingga dua tahun serta penggantian baterai yang mudah.
Salah satu kekurangan dari jam cincin Casio ini adalah proses pencetakan jam ini seperti cincin asli jadi ukurannya permanen. Tapi tenang saja, karena Casio telah memikirkan masalah tersebut dengan menyediakan pengatur jarak (spacer) beragam ukuran.
Jadi ukuran asli jam cincin 20,2 mm, dengan menggunakan spacer bisa pas untuk jari berukuran diameter 16,17,18 dan 19. Tapi, untuk ukurannya yang lebih dari itu sangat disayangkan, namun Anda tetap bisa membelinya sebagai koleksi.
Untuk harganya, jam tangan digital cincin CRW 001 1JR akan dijual dengan harga 19.800 Yen atau sekitar 2 Juta Rupiah ketika dirilis resmi pada Desember 2024. Casio juga akan membuka pra-pemesanannya yang dimulai pada 1 Desember 2024.
Bisa dipastikan jam tangan cincin Casio ini akan cepat sold out karena mengusung desain yang unik, inovatif dan futuristik. Terutama akan menjadi incaran utama bagi para kolektor dan penggemar Casio. [wic/timBX].