JUN 03, 2017@18:00 WIB | 828 Views
Rumah produksi asal Hollywood, Universal Pictures, kabarnya tengah getol menggarap sebuah proyek baru yang melibatkan sejumlah aktor dan aktris senior. Menurut desas-desus yang berhembus kencang di jagat maya, Universal Pictures saat ini tengah memproduksi sejumlah film bertema misteri. Beberapa aktor besar yang turut terlibat dalam produk film tersebut antara lain Tom Cruise, Russel Crowne, Johnny Deep, dan Javier Bardem.
Selain nama-nama tersebut, terselip nama lainnya yang dikatakan bakal turut terlibat dalam proyek ini. Nama tersebut tak lain dan tak bukan adalah aktris berbibir seksi, Angelina Jolie, yang digadang-gadangkan bakal bermain di film Bride of Frankenstein. Menurut rumor yang beredar, film ini merupakan salah satu proyek film misteri Universal Pictures, Dark Universe.
Film Bride of Frankenstein sendiri bakal ditangani langsung oleh tangan terampil Bill Condon, yang juga turut menggarap film Beauty and the Beast. Namun begitu, kabar ini semua masih berstatus rumor dan belum diketahui kebenarannya, karena Universal Pictures sendiri belum memberikan komentar sedikitpun terkait berita ini. Meskipun kabar tersebut masih simpang-siur, namun Bride of Frankenstein justru sudah memiliki jadwal rilis resmi.
Menurut Universal Pictures, film ini bakal tayang perdana pada tanggal 14 Februari 2019 mendatang. Proyek ini digadang-gadangkan merupakan langkah Universal dalam menyaingi Marvel. Dalam proyek Dark Universe, rumah produksi ini akan menampilkan sejumlah monster, seperti The Invisible Man, Dr. Jekyll, Frankenstein’s Monster, dan Bride of Frankenstein.
Kabar terakhir bahkan menyebutkan, jika aktor bertubuh kekar, Dwayne Johnson juga turut dilirik Universal untuk terlibat dalam film reboot film Wolfman. Proyek ini sendiri diklaim memakan biaya yang tidak sedikit. Tidak hanya filmnya saja yang banyak, proyek tersebut juga melibatkan nama-nama besar sebagai pemain utama. [Teg/TimBX]