JUN 09, 2023@14:05 WIB | 460 Views
Kompetisi modifikasi mobil terakbar di Indonesia, Blackauto Battle 2023 telah tiba! Rangkaian kemeriahan dan keseruan Blackauto Battle 2023 akan dibuka di Summarecon Mall Serpong 10 Juni 2023.
Alarm keras telah berbunyi untuk memanggil pencinta otomotif dan pelaku modifikasi mobil kelas atas berkumpul di Summarecon Mall Serpong. Pertempuran utama Blackauto Battle 2023 menyajikan kompetisi persaingan di BlackAuto Modify, BlackAuto Dyno Test, dan Blackout Loud.
Selain menjadi ajang pembuktian bagi para tuner dan modifikator kelas atas, yang memanaskan suasana, Blackauto Battle 2023 juga menyajikan elemen-elemen penyejuk.
Ya, pengunjung bisa memanfaatkan Blackauto Battle 2023 untuk bersantai dan bersenang-senang bersama teman atau keluarga. Ada berbagai permainan menarik yang bisa ditemui di booth Blackxperience, jangan lupa ada hadiah berupa uang tunai menanti Blackpals juga loh!
Buat Blackpals yang suka video gim dan juga balapan, bisa banget mencoba simulator yang memungkinkan kamu bisa ngebut-ngebutan secara aman tanpa takut dan tanpa batas. Teknologi simulator dihadirkan dengan sensasi mengendarai mobil secara real atau nyata.
Blackpals juga bisa mengabadikan momen kemeriahan cara Blackauto Battle 2023 di foto 360. Selain itu, jika lelah berkelilling melihat jejeran mobil-mobil modifikasi yang keren bisa duduk sambil menikmati musik yang disajikan FDJ, Tiara Dewy.
Disela-sela acara, pengunjung bisa ikut serta dalam event Blackshot dan Blackauto Mission. Di Blackshot pengunjung bisa ikut memotret Blackangels dengan estetik dan bisa dapat hadiah sebesar 2.250.000.
Untuk Blackauto Mission lebih menarik lagi karena event ini baru dihadirkan tahun ini. Simpelnya, peserta harus mengumpulkan poin dan yang mendapat poin terbanyak akan menjadi juaranya. Hadiahnya? Ada mobil BMW E46!
Gimana, seru bukan?jangan ragu lagi seru-seruan di Blackauto Battle 2023. Jangan lupa ajak teman-teman dan keluarga malam mingguan ke Summarecon Mall Serpong 10 Juni 2023.
Blackpals bisa cari info terbaru tentang kompetisi Blackauto Battle 2023,di situs kesayangan kalian www.blackxperience.com dan juga follow akun media sosial kita di @blackxperience. [wic/timBX].