DEC 01, 2018@17:39 WIB | 984 Views
BlackAuto Battle memang memiliki ketertarikan sendiri dalam melaksanakan kontes otomotif di tanah air. Salah satu magnet kuatnya adalah, adanya BlackAuto Dyno Test. Dalam kontes adu “terkuat mesin”tersebut, dibagi ke dalam kategori tiga kelas; Naturally Aspirated (N/A), Force Induction (FI), dan Free For All (FFA).
Dalam sesi pertama ini, yaitu Free For All, diikuti oleh delapan “muscle car”, yang masing -masing memiliki tenaga yang sangat kuat. Untuk kelas Free For All saja, di BlackAuto Battle 2018 Surabaya ini, rekor kembali terpecahkan dengan sebuah mobil yang memiliki tenaga sebesar 743,5 Horsepower Black Pals! Untuk mencapai tenaga sebesar itu pun, sampai-sampai cara unik dilakukan.
Peserta menurunkan dua orang sebagai “penumpang” dalam ajang Test Dyno ini. Bukan sebagai penumpang benaran, namun agar mobil tidak melompat ketika dilakukan Tes Dyno. Kedua orang ini duduk di paling belakang, sambil menutup telinga lantaran kerasnya suara knalpot dari Toyota Supra 3,0 CC, yang sekaligus memecahkan rekor FFA (743,5 Hp) milik ATS 2 ini. Menarik bukan?
Tidak hanya itu, insiden kecil pun sempat terabadikan ketika Tes Dyno dilaksanakan. Falcon, milik Akasia, yang memiliki mesin V8 dari Ford, harus mundur, lantaran terjebak masalah pada ban bagian belakangnya. Untuk mesin, jangan salah! Kondisi nya masih sehat kok Black Pals.
Masih banyak momen di BlackAuto Dyno Test. Hingga malam nanti ada pertandingan untuk kelas FI dan juga N/A. Buruan datang Black Pals![prm/timBX]