MENU
icon label
image label
blacklogo

Hamsters Project Karya Arie Galaxy Rebut 2nd Runner Up The Champ Final Battle

DEC 01, 2019@23:00 WIB | 1,858 Views

Honda Accord Cielo tahun 1994 menjadi tunggangan yang cukup digemari pada saat itu, dan seiring dengan perkembangan jaman mobil produksi Jepang ini perlahan-lahan mulai hilang dan sudah jarang yang menungganginya. Salah satu pemilik Accord Cielo produksi 1994 adalah Winata, wiraswasta muda dari kota Bandung yang membelinya dari seseorang di kotanya.  

(Honda Accord Cielo 1994 yang rombak total berkonsep ekstrim)

Namun, kendaraan yang dibelinya ini bukan maksud untuk dijadikan kendaraan hariannya, namun terbesit dalam benaknya untuk mempermak total kendaraannya. Guna mewujudkan hasratnya, Winata langsung menghubungi temannya yaitu Arie modifikator dari bengkel Galaxy AutoConcept di kota Bandung. Gayung pun bersambut, Arie langsung menerima tawaran Winata yang menginginkan mobilnya berkonsep ekstrem.

Tanpa pikir panjang lagi, Arie langsung melakukan body conversion untuk mengganti seluruh bodi Cielo. Untuk membuat body conversion tersebut, Ari menggunakan bahan fiber di bagian luarnya dan tulang-tulangnya dari bahan plat. "Ada keuntungan lebih membuat bodi mobil dari fiber yaitu pengerjaannya menjadi lebih cepat dibandingkan dengan bahan plat," ungkap Arie.

(Interior mobil yang sudah berubah total)

Arie mengaku tidak menggunakan bahan plat saat body conversion karena terlalu ringkih mengalami kerusakan dibandingkan fiber. Ia juga sedikit mengalami kesulitan saat merancang bodi conversion karena harus benar-benar presisi dengan bentuk mobil. Begitu juga saat melakukan finishing karena otomatis konstruksi mobil juga berubah.

Untuk sektor mesin, Arie juga melakukan swap engine dengan membenamkan mesin H22 dari Toyota Prelude serta turbo kit dan juga jeroran-jeroan yang mumpuni guna memaksimalkan performa mobil gubahannya yang diberi nama Hamsters Project.

(Seluruh bagian mobil sudah mengaplikasikan motorized)

Adapun sektor entertainment, Arie mendapat support sepenuhnya dari Venom yang menginginkan suara menggema dari Hamsters Project ini. Melihat kondisi bagasi yang sudah tidak lagi mampu menampung piranti-piranti audio, Arie merakit custom box carsmetic agar seluruh piranti audio dapat disematkan di kabin bagasi.

(Mobil ekstrim karya Ari Galaxy diberi gelar Hamsters Project)

Secara keseluruhan, Arie membutuhkan waktu 6 bulan untuk merakit Hamsters Project tersebut dan baru diperkenalkan saat GIIAS 2019 lalu. “Setelah itu Hamsters Projecet selalu ditampilkan di beberapa kontes modifikasi di beberapa daerah. Secara keseluruhan mobil ini sudah mengantongi sekitar 55 piala termasuk gelar 2nd runner up The Champ Final Battle BlackAuto Battle 2019 di Yogyakarta yang baru berakhir malam ini (Minggu, 1/12),” ungkap Arie.

(Seluruh bagian mobil termasuk bagasi sudah dipenuhi dengan piranti-piranti audio by Venom)

Dengan hasil ini, Arie berencana akan merombak kembali Hamsters Project untuk tampil di kontes modifikasi tahun depan.  [Ryn/timBX]

Mobil    Honda Accord Cello 1994     Pemilik    Winata     Bengkel   Galaxy AutoConcept

Mesin

Swapped to H22 engine type, 5 speed Manual Transmission, Remap ECU, Unichip dastek Qplus, Greedy e-manage engine control unit manager, HKS Electronic technology, Custom IHI turbocharger, Porting & polish, Blue Thunder 4core racing Sparkplug cable, Irridium spark plug, Custom painted Galvanis turbo piping, Apexi intercooler, Greedy blowoff, Greedy oil catch tank, Custom 4-1 headers, Autobahn oil cooler, HKS open filter, Air breather K&N, HKS engine oil, Reduce samco hoses, SARD Racing Radiator, D1 Spec Radiator Cap, Oil compressor SARD, Cusco strutbar, Custom crafts painted muffler tip, Custom alumunium engine cover

Eksterior

Full Custom body convertion, Custom headlamp with single projector, lazy eyes & dri running light, HID 8000K, Custom crafts stoplamp with drl running light, Custom hatchback trunk, Custom trunk hinges operated with motorizes, Custom frameless front & roof one piece glass, Custom crafts engine hood, Custom flipped engine hood hinges operated with motorize, Custom crafts front bumper, Custom splitter & lips, Custom diffuser, Custom crafts front grill, Custom crafts rear bumper, Custom crafts front & rear fender, Custom crafts airscoop rear fender, Custom acrylic engraving Hamsters Project emblem, Chopedtop, Custom A. B, C pillar, Custom crafts side mirror R +L, 3 pcs Parking camera, 2 doors convertion, Frameless front R+L door glasses, Custom flipped R +L door hinges operated with motorizes, Custom sliding DJ table operated with motorize, Airbrush graphics works by Tomi airbrush, Custom combination graphics colours paint by Spies Hecker, Custom silverstone xirallic paint by Spies Hecker,  Wetlook finished by glasurit 923-88 High Solid clearcoat. [Ryn/timBX]

Interior

Custom crafts dashboard with gauges & 7pcs monitors, airbrush graphics painted dashboard, Defi water temp gauge, Defi oil press gauge, Defi volt gauge, Defi fuel gauge, Defi tachometer, 3M 40% clear film glass, Custom crafts R + L doortrim panels, Custom R + L power window motor, Carbonized headunit panel, Custom consol box, Custom panel electronic manager panel, Custom Floor Custom R + L Seat, Custom steering wheel, Quick release steering, Mugen manual pedals, Mugen shift knob, 12 channel Wireless motorizes remote, Manual motorizes operating switch, 2 pcs Motorizes stroke 300mm 1000 Newton, 2pcs motorizes stroke 15Omm 800 Newton, 2pcs motorizes stroke 2O0mm 6000 newton, Hella engine cut off, Syntetic leather seat by ap force Cherokee, Custom acrylic engraving Hamsters project

Audio

Headunit android 10" Asuka AK-1000, Highres pandora VHR-1 by venom audio 2 pcs power illuminator monoblock VL-3000.1D by Venom audio, 3 pcs power illuminator, 4ch VL-70.4 by Venom audio, 4 pcs subwoofer 12" VX1112W by Venom audio, 6 pcs 8" full range speaker VX8FR by Venom audio, 2 sets coaxial speaker 6.5 VX603TO by Venom audio, 4 pcs horn tweeter VX4.1HT by Venom audio, Pandora processor VPRE2 MKII by Venom, RCA cables by Venom audio, speaker cables VA.16CCA by Venom audio, subwoofer cables 8 awg by Venom audio, Custom sealed subwoofer boxes, Custom speaker boxes, acrylic engraving works, 28 pcs 4.3" monitors, Purple flexible LED lamp, 1 pc 22" LG LED tv, Pioneer DJ DDJ-WEGO2-R 2 pcs dry calcium baterry GS55D23L

Kaki-kaki

Dronnel wheels 3 pieces R20 11 14 width et 0/-10, Front wheels pirelli cinturató p-1 245/35/20, Rear wheels pirelli p-zero 295/30/20, Custom 50cm R L wheelbase length on rear wheel, Custom 20cm R +L wheelbase length on front wheel, Custom carbonized wheel faces, Custom painted wheel lips, 4 point strut-strut Custom coilover airpride suspension, Seamless tank 480c Viair air compressor, Digital airsuspension meter, 4 channels wireless remote, Custom shockbreaker front & rear, Big brake kit AP Racing 6pot with 355mm discbrake diameter, Big brake kit AP Racing 4pot with 330mm discbrake diameter, Big Brake Kit AP Racing 4pot for hidrolic handbrake, Custom Brake Bracket for Big Brake Kit front + rear, AP racing Brake lines, Alumunium Dural Horizontal Version Hidrolic Handbrake, High Pressure Hidrolic Brake Hose, Lugnut rays, Painted inner fenders

Tags :

#
final battle,
#
blackauto battle yogyakarta 2019,
#
blackauto modify,
#
honda accord cielo,
#
autobattle,
#
blackauto

X