MENU
icon label
image label
blacklogo

3 Steps : Spesialis Memberikan Proteksi Bodi Plus Kinclongin Mobil Kesayangan

JUN 28, 2023@12:00 WIB | 936 Views

Bagi para pecinta otomotif atau pemilik mobil kesayangan, pastinya pengen selalu mobil dalam kondisi baik, sehat bahkan harus selalu kinclong terus.

Apalagi kalau mobilnya punya harga fantastis atau justru mobil langka, wah enggak pengen deh yang namanya mobil terlihat kusam apalagi rusak.

Nah maka dari itu, kali ini tim BX punya referensi bengkel yang mampu mengerjakan berbagai proteksi bodi mobil hingga modifikasi. Bengkel yang kami maksud yaitu 3 Steps.

Berlokasi di Jl. Scientia boulevard, kavling Jl. Maxwell Raya, Gading Serpong, Kec. Klp. Dua, Kabupaten Tangerang, Banten bengkel satu ini luas dan pastinya keren banget Blackpals.

Usut punya usut, 3 Steps memiliki beberapa treatment andalannya untuk memproteksi bodi mobil. "3 Steps ini bisa dibilang spesialis body protection, kita punya detailing, coating, paint protection film (PPF) dan yang top levelnya yaitu Paint Pileable Spray (PPS)," tutur Steven dari 3Steps.

3 Steps sendiri memiliki ruangan bengkel yang bersih dan apik, dimana setiap mobil yang masuk area bengkel langsung dicuci dulu sob untuk memastikan mobil tersebut bersih.

"Disini yang pertama mobil pasti kita cuci dulu sebelum masuk bengkel, setelah itu baru ownernya mau proteksi apa. Apakah hanya detailing, coating atau PPF dan PPS," lanjut Steven.

Tim BlackXperience pun menitik beratkan pada dua treatment yaitu PPF dan PPS. Buat yang belum tau PPF atau paint protection film adalah memberikan perlindungan bodi mobil dengan memasangkan bahan khusus yang ditempel pada badan mobil. Warna PPF pun beragam loh, kalia bisa pilih.

Nah kalau PPS atau paint pileable spray pun memiliki fungsi yang sama yaitu melindungi bodi mobil. "Secara prinsip sama kayak PPF, bedanya kalau PPS itu aplikasinya dengan cara disemprot dan bisa dicopot lagi sewaktu-waktu. Daya proteksinya jauh lebih tinggi dibanding PPF." jelas cowok berkulit putih ini.

Kayaknya enggak asing kalau belum lihat lengkapnya, yuk tonton di Beyond D'Garage Youtubenya BlackXperience.com.

[Azz/timBX].

Tags :

#
mobil,
#
body protection,
#
proteksi bodi,
#
3steps,
#
bengkel,
#
ferrari,
#
bentley,
#
blacklyfe,
#
beyond d garage

X