MENU
icon label
image label
blacklogo

Modifikasi Mercedes-Benz S280, More Stylish and Functional

OCT 02, 2018@11:45 WIB | 5,571 Views

Sejak generasi pertamanya, Mercedes-Benz S-Class adalah sebuah mobil yang identik dengan citra sedan mewah yang banyak dipakai dan digemari oleh kalangan kelas atas seperti konglomerat, artis, hingga para petinggi negara.

Oleh karena itu, wajar saja jika populasi S-Class yang sudah dimodifikasi tidaklah sebanyak E-Class apalagi C-Class. Ini karena para pemilik Mercedes-Benz S-Class banyak yang lebih memilih untuk membiarkan mobilnya dalam kondisi standar, sehingga kesan mewah yang sesungguhnya dari sedan besar ini tetap terpancar dengan kuat.

Meski begitu, bukan berarti tidak ada pemilik Mercedes-Benz S-Class yang tidak mau memodifikasi mobilnya. Salah satu orang yang memutuskan untuk melakukan modifikasi pada Mercedes-Benz S-Class adalah Muhamad Imansyah.

Mercedes-Benz S-Class yang dimiliki oleh Muhammad Imansyah adalah tipe S280 keluaran 2001 dengan kode bodi W220. Mobil yang berstatus CBU Jepang ini merupakan generasi keempat dari Mercedes-Benz S-Class.

Pemilik pertama dari mobil ini tidak lain adalah ayah Muhammad Imansyah. Oleh karena itu, bisa dibilang Mercedes-Benz S280 ini merupakan warisan dari sang ayah untuk Muhammad Imansyah. Pria yang akrab disapa Iman ini baru menerima S280 dari ayahnya sekitar tiga atau empat tahun yang lalu.

Saat Mercedes-Benz S280 ini sudah jadi milik Iman, pria yang bermukim di Tangerang Selatan ini tidak langsung memodifikasinya. Alasannya adalah karena saat itu, mobil ini dipakai untuk pernikahan saudaranya.

Seusai acara pernikahan saudaranya, barulah Iman memulai modifikasi S280 miliknya. Sama seperti para modifikator lainnya, Iman juga punya alasan kenapa dirinya memutuskan untuk memodifikasi mobil mewahnya itu.

“Saya memutuskan untuk melakukan modifikasi karena saya ingin mobil ini terlihat beda dari Mercedes-Benz S-Class yang lain. Saya tidak mau mobil saya tampil standar dan terlihat sama dengan S-Class lainnya,” ujar Iman.

Untuk penggarapan modifikasinya, Iman mempercayakannya kepada Jaya Technic yang berlokasi di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Pemilik dari workshop ini tidak lain adalah salah satu teman dekat Iman. Maka itu, pria berumur 26 tahun ini sama sekali tidak ragu untuk memodifikasi mobilnya di sini.

Modifikasi pada S280 ini dilakukan secara bertahap, mulai dari yang kesulitannya rendah hingga tinggi. Saat modifikasi dilakukan, bagian pertama yang langsung mendapat ubahan adalah interior. Perubahan yang dilakukan pada bagian ini hanyalah mengganti warna jok kulit yang sebelumnya silver jadi hitam.

Penggantian warna jok kulit ini dilakukan karena Iman ingin tampilan interior mobilnya lebih terkesan elegan, yang mana itu sejalan dengan aliran modifikasi yang dipilihnya, yakni sporty elegant.

Selain penggantian warna jok kulit, sebenarnya ada lagi perubahan minor yang dilakukan Iman pada interior mobilnya. Untuk menciptakan kesan yang sedikit lebih sporty, instrument cluster asli bawaan S280 dilepas dan diganti dengan kepunyaan AMG S55.

Biar makin betah dan nyaman di dalam mobil, Iman juga memasang head unit Android berikut dengan speaker dan subwoofer bermerek BOSE yang mampu menghasilkan suara yang jernih serta dentuman bass yang mantap.

Satu lagi penambahan fitur yang terbilang minor namun cukup fungsional adalah pemasangan vacuum door di keempat pintunya. Dengan adanya fitur ini, apabila ada pintu yang tidak tertutup rapat, maka sistem akan menariknya sendiri, sehingga kita tidak perlu repot untuk membuka dan menutupnya lagi.

Lantaran sudah mantap dengan konsep sporty elegant, Iman pun memutuskan untuk melakukan beberapa modifikasi di eskterior. Salah satunya adalah melakukan wide body supaya S280 ini bisa dipasangkan ban dan pelek berukuran besar.

Setelah wide body dilakukan, alhasil Iman bisa memasangkan ban dan pelek berukuran besar pada S280 kepunyaannya. Tak mau tanggung, pria yang pernah jadi karyawan BUMN ini langsung memasang pelek berukuran 20 inci bermerek Iforged, dengan ban yang lebarnya 11,5 inci di depan, dan 12 inci di belakang.

Kelar urusan kaki-kaki, Iman pun memutuskan untuk mengganti cat mobilnya dari hitam menjadi jingga. Warna jingga dipilih karena dinilai memiliki keunikan tersendiri jika dibandingkan dengan warna lain.

“Kenapa saya memutuskan untuk mengganti warna dari hitam ke jingga? Karena buat saya, warna jingga ini adalah warna yang tidak lazim pada sebuah mobil. Maka itu, jika saya mengecat S280 ini dengan warna jingga, pastinya mobil saya akan bisa dengan mudah menjadi pusat perhatian,” bilang Iman.

Ketika mobilnya sudah berubah warna menjadi jingga, Iman pun kembali melakukan modifikasi di eksterior. Tapi modifikasi yang dilakukan hanya sebatas penambahan dan penggantian beberapa bagian mobil supaya tampilannya jadi lebih segar.

Beberapa bagian eksterior yang diganti antara lain adalah kap mesin, gril, serta lampu depan dan belakang. Semua bagian tersebut diganti dengan milik Mercedes-Benz S-Class W220 facelift yang beredar dari 2002 – 2005. Tidak cukup sampai di situ, masih ada penambahan full bodykit AMG S55, sunroof, serta splitter di bagian depan, samping, dan belakang.

Berbeda dengan semua bagian lainnya yang modifikasinya dilakukan di Jaya Technic, pemasangan splitter berbalut karbon kevlar ini dilakukan di Akasia Motor yang berada di Bekasi, Jawa Barat.

Meskipun modifikasinya terlihat sudah cukup banyak dan menyeluruh, namun hal itu belum membuat Iman jadi merasa puas. Untuk melengkapi modifikasinya, pria yang juga pernah bekerja di sektor aviasi ini memasang air suspension bermerek AIRREX.

“Pemasangan air suspension ini saya lakukan selain untuk mengejar kenyamanan, juga untuk gaya dan fungsionalitas. Dengan adanya air suspension, maka saya dapat mengatur ketinggian mobil sesuai dengan kebutuhan dan kondisi jalan yang sedang dilalui,” bilang Iman.

Air suspension mungkin bisa dibilang sebagai modifikasi terakhir yang dilakukan Iman pada Mercedes-Benz S280 miliknya. Sebab, pria yang sekarang menjalani bisnis salon mobil ini mengaku tak berencana untuk memodifikasi lagi sedan mewahnya itu. [APSG/timBX]

Spek Modifikasi

Eksterior: Custom paint, wide body, engine hood W220 facelift, front grill W220 facelift, headlamp W220 facelift, rearlamp W220 facelift, bodykit AMG S55, carbon kevlar splitter, sunroof

Interior: Instrument cluster AMG S55, full black leather seat, vacuum door

Audio: Headunit Andorid, speaker & SubWoofer BOSE

Kaki-kaki: AIRREX air suspension, Iforged retro wheel 20 inci

Modifikator

Akasia Motor: Jl. Marna Putra Atas No.63, Jatibening Baru, Pondokgede, Bekasi, Jawa Barat 17412

Jaya Technic: Jl. Hidup Baru No.24, RT.9/RW.6, Gandaria Utara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan 12140

    

Tags :

#
automods,
#
mercedes benz,
#
s-class

X