MAY 10, 2022@18:54 WIB | 3,206 Views
Workshop yang satu punya karakteristik menghasilkan spesial colour, killer paint yang lumayan nonjok. Artinya warna mobil hasil repaint dari workshop milik Aditya cukup dipandang terhormat oleh car enthisiast. Fitment chamber nan ekstrim untuk mobil sedan dan MPV membuat kami berfikir ulang bahwa Paduka Auto Garage adalah bengkel proper yang hadir khusus meramaikan dunia modifikasi tanah air.
Paduka Auto Garage berdiri sekitar November 2020, masih dalam keadaan pandemik, namun Aditya memiliki rekam jejak yang baik di BlackAuto Battle 2019 dan 2021 silam. Racun dan pengalaman modifikasi dalam dirinya disalurkan secara terstruktur lewat karya modifikasi yang menohok. Sementara tawaran menerima bengkel asuransi dari sang Ayah ditolaknya karena Aditya percaya, dunia modifikasi sudah mendarahdaging. BMW Seri 4 dengan fitment chamber dan lips to fender pun pernah ia gunakan ke Yogyakarta, tanpa mengaktifkan air suspensi.
"BMW Seri 4 sebagai proyek pertama sekaligus prototype sebelum membangun bengkel Paduka Auto Garage. Fitmen velg, chamber cukup luar biasa, disitu dibutuhkan spesial skills, untuk melihat detail sesempurna mungkin untuk menghasilkan yang terbaik bagi pecinta otomotif," ungkap Iksan Utama, host Beyond D Garage.
Sementara sebuah Mazda Miata seri terbaru juga dipamerkan dengan fitmen yang ga kalah menarik. "Secara look Mazda Miata Seri 5 ini bentukannya compact, dan percampuran feminim dan maskulin. Sangat susah membuat fitmen velg di mobil yang kecil, Paduka Auto Garage bikin cukup proper," tambah Iksan.
Aditya yang fokus ke pengerjaan body dan painting juga menolak untuk membikin divisi khusus kaki-kaki.”Gw konsepnya gak mau pusing, malah yang ada gw berbagi pusing ke orang,” cetus Aditya.
Ketika ada customer yang ingin modifikasi kaki-kaki, Aditya cenderung melempar pengerjaan ke pihak ketiga. Dengan langkah itu tanggung jawab atas sebuah mobil, tidak ia tanggung sendiri. “Jika kemudian terjadi komplain, posisi saya hanya membackup, agar beban moral tidak terlalu berat,” tambahnya.
Fitting camber di Paduka sepenuhnya tidak dilayani, artinya bengkel ini tidak punya divisi khusus. “Kalau ngarahin style modifikasi gw emang sering ngasih masukan ke rekanan yang ngerjain air suspensi, termasuk gaya camber. Kebanyakan mereka pengen gaya camber akan tetapi masih enak dibuat jalan,” aku Aditynya.
Ukuran enak riding di jalan, Aditnya mengungkapkan ukuran ET -7 (minus tujuh) dan -8 (minus delapan). “Soal posisi offset mana yang enak angka amannya di minus tujuh dan minus delapan. Enak tidaknya juga tergantung pada kaki-kaki dan spooring.“
Soal pilihan warna, Aditya mengakui pilihan warna sebetulnya adalah dari customer, namun sisi pengaplikasiannya tanggungjawab Paduka Auto Garage sepenuhnya.
"Kami memberikan saran atau masukan terhadap pilihan cat dari customer, lebih gelap atau lebih terang bergantung pada jenis mobil. Dengan kualitas warna yang baik itu membuat mobil naik kelas di mata car enthusiast," terang Aditya.
Paket harga seperti cat siram, untuk mobil standar dari Rp14-17 jutaan. Namun untuk mobil dengan ukuran lebih besar, ditambahkan biaya sekitar Rp2-3 jutaan. Sementara mobil dengan size lebih kecil untuk siram dimulai Rp13-15 jutaan. Beda siram dengan spesial colour, seperti candy, cyralic, solid harga tertingginya Rp25 jutaan, itu bila ada warna lebih susah. Pilihan brand warna dari glasurit, spies hecker, sikkens dan de beer. "Semua bisa disharingkan, tujuannya agar ketika mobil itu selesai, hasilnya bisa pecah, poll," tutup Aditnya.[Ahs/timBX]