MENU
icon label
image label
blacklogo

Toyota FT 86 Berjubah Rocket Bunny, Tampilan Agresif Tetap Nyaman Untuk Daily

NOV 17, 2022@17:04 WIB | 2,032 Views

Halo Blackpals! Kalau lo ngeliat video mobil di atas, pastinya sudah kenal dong ya. Yups mobil tersebut adalah Toyota FT 86 yang punya dua kembaran dari pabrikan lain.

Punya tampang asli yang kental aura sporty, namun mobil yang dimiliki oleh cewek cantik ini terbalut dengan modifikasi yang totalitas. Ubahan tersebut pun dipercayakan digarap oleh PING Garage.

"Toyota FT 86 ini garapan kita, ownernya cewek minta mobillnya tampil lebih agresif tapi tetap lucu dan yang pastinya tetap aman dan nyaman untuk aktivitas harian dia," tutur Tyo komandan PING Garage.

Dari perbincangan kami dengan bro Tyo, ia mengatakan kalau sedan sport asal Jepang ini dibalut dengan gaya modifikasi berdarah stance racing. Tentu tampilan paling mencolok berada disektor body.

Body gambot original pun langsung dilapis dengan satu set bodykit Rocket Bunny. Tak hanya itu, PING Garage pun menambahkan berbagai add-on custom yang juga dilapis karbon kevlar.

"Kalau cuma Rocket Bunny aja kayanya sudah banyak, makanya biar nyentrik dan makin eye cathcing kita tambahin beberapa add-on kayak splitter, lips bumper sama ducktail custom yang kita lapis karbon kevlar," tambahnya.

modifikasi toyota ft 86

Melirik sedikit kebagian kaki-kaki, ubahannya pun jadi point utama dan salah satu fokus garapan. Gokil! Velg orisinal pun lengser diganti dengan satu set velg Work Meister L1 berdiameter 19 inchi. Velg gambot tersebut dibalut dengan ban Yokohama Advan Neova berprofil 255/30/19 dan 305/30/19.

Modifikasi Toyota FT 86 ini belum selesai, sektor safety juga diupgrade sob. Satu set Big Brake Kit alias BBK lansiran Brembo terpasang apik dengan konfigurasi 6pot untuk kaliper depan dan 4 pot belakang.

Masuk ke area kabin alias interior, pandangan mata langsung dimanjakan dengan aura racing berkat lapisan karbon kevlar yang membalut berbagai panel interior.

Tak hanya itu, setir pun tak lagi standart diganti dengan setir berfitur race display yang juga terbalut karbon kevlar.

So.. biar enggak makin penasaran, langsung kepoin di video Youtube Drive It BlackXperience ya Blackpals! [Azz/timBX].

Tags :

#
toyota,
#
toyota ft 86,
#
rocket bunny,
#
drive it,
#
blackxperience,
#
modifikasi toyota ft 86

X