FEB 06, 2018@14:00 WIB | 1,689 Views
Secara tampilan Audi RS4 Avant memiliki desain yang cukup mewah dan menawan. Namun dalam hal performa Audi RS4 Avant memang kurang mumpuni. Jika dibandingkan rivalnya, yaitu Mercedes-AMG C63 S jauh lebih baik.
Untuk itulah rumah modifikasi khusus performa, ABT Sportsline melakukan perbakan pada sedan asal Jerman itu. Audi RS4 Avant memiliki mesin yang sama dengan Audi RS5 coupe yaitu mesin 4.163cc dapat menghasilkan 450 dk dan torsi 430 Nm.
Berkat sentuhan sederhan dan upgrade beberapa bagian pada bagian mesin, mobil ini dapat mempunyai hingga 510 Nm dan torsi 680. Dengan tenaga yang dihasilkan oleh Audi RS4 Avan, kini hampir setara dengan Mercedes AMG C63 S Estate.
Tak hanya itu, Carscoops melaporkan dalam akselerasi Audi RS4 Avant dapat melesat hingga 4,1 detik untuk mencapai 100km/jam. Angka itu hampir setara dengan Mercedes AMG.
Tak hanya performa yang ditawarkan oleh sang tuner, upgrade bagian eskterior dan kaki kaki juga ditawarkan oleh sang tuner seperti suspensi dan stabilizer sport. Hal ini dilakukan agar ketika mobil ini dapat melaju pada saat menikung lebih stabil.
Selain itu bagian velg 20 inci juga tak luput dipasangkan. Sang tuner juga menawarkan berbegai warna menarik seperti hitam mistik, hitam mengkilap, atau hitam matte.
Selain menghadirkan proyek terbaru mereka, ABT Sportsline telah mengumumkan kehadirannya model baru dan akan dikenalakan pada saat ajang Geneva Motor Show 2018 pada awal Maret digelat.
Menurut CEO perusahaan, Hans-Jurgen Abtwith, mereka memiliki "kejutan kecil" untuk pameran tersebut, yang mungkin (atau mungkin tidak) adalah RS5-R yang baru saja diluncurkan, dengan versi tenaga mesin hampir 530PS (523hp) dari RS5 Coupe. [ddy/timBX]