NOV 13, 2018@20:00 WIB | 4,569 Views
Hari ini (13/11), PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk. atau Adira Finance merayakan ulang tahunnya yang ke-28. Oleh karena itu, perusahaan pembiayaan ini menyampaikan rasa syukur dan persembahannya untuk Indonesia dengan menggelar berbagai program CSR Adira Finance sahabat lokal.
“Kami mengucapkan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas berkat dan rahmat-Nya untuk Adira Finance sehingga dapat terus hadir melayani masyarakat Indonesia selama 28 tahun. Sejak berdiri tahun 1990, kami berkomitmen untuk terus berinovasi memberikan kontribusi terbaik untuk Indonesia demi tumbuh dan berkembang bersama ekosistem dalam usaha untuk mensejahterakan masyarakat indonesia melalui beragram produk jasa pembiayaan. Sejalan dengan visi misi Adira Finance, memasuki usia ke-28 ini kami telah berhasil menggelar berbagai program CSR Adira Finance Sahabat Lokal,” ujar Hafid Hadeli, Direktur Utama Adira Finance.
Adira Finance Sahabat Lokal merupakan program CSR berbasis ekosistem dan masyarakat yang merupakan salah satu perwujudan corporate branding. Berbagai kegiatan CSR dilaksanakan yang berfokus untuk mendukung kemajuan pariwisata dan budaya, UMKM, dan pendidikan di Indonesia.
Salah satu usaha upaya untuk membantu menggali dan mempromosikan potensi pariwisata dan budaya Indonesia. Pada pertengahan Mei 2018 lalu hingga September 2018, Adira Finance menggelar kompetisi foto dan video sahabat lokal dengan tema “Pengalaman Lokal” yang bertujuan mengajak generasi muda, khususnya kaum millenials, untuk mencintai budayanya dengan menceritakan potensi dan kearifan lokal daerah dalam bentuk foto dan video dari 1.500 warganet yang diunggah melalui media sosial instagram dan youtube. Dari perlombaan ini, terpilih sebanyak 16 pemenang foto dan video.
Adira Finance juga telah menggelar festival pesona lokal dari September hingga November 2018 di 9 kota besar di Indonesia, yaitu Bandung, Solo Raya, Bali, Makassar, Malang, Pontianak, Medan, Palembang, dan Jakarta. Festival ini dilaksanakan bekerjasama dengan Kementerian Pariwisata yang menggelar acara seperti pasar rakyat, lomba UMKM, dan lainnya.
“Kami berharap di usia ke-28 tahun ini, Adira Finance dapat selalu menghadirkan inovasi yang sesuai dengan kebutuhan konsumen dan masyarakat Indonesia, serta dapat terus memberikan pelayanan terbaik. Melalui berbagai kegiatan yang berbasis ekosistem dan masyarakat, kami akan terus berupaya memberikan kontribusi dan manfaat dalam jangka panjang, serta mampu membawa dampak sosial yang berarti bagi masyarakat dan ekosistem secara berkesinambungan,” tutup Hafid.[prm/timBX]