OCT 25, 2022@17:00 WIB | 1,640 Views
Nissan Australia baru-baru ini meluncurkan versi MY2023 dari compact SUV andalannya, Juke, yang sekarang menampilkan elemen desain baru dan perubahan teknologi di kabin.
Dari segi eksterior, Juke 2023 hadir dengan emblem Nissan terbaru yang terlihat lebih minimalis. Ada juga penambahan warna Ceramic Grey dan Magnetic Blue dalam palet warna, dan desain velg 17 inci baru untuk trim tertentu.
Yang tidak begitu terlihat adalah ubahan aerodinamis yang menurut Nissan diterapkan di seluruh jajaran Juke setelah debut di Juke Hybrid. Ubahan aerodinamis ini terbatas pada bagian bawah bodi, karena grille Juke non-listrik berbeda dengan Juke bertenaga listrik.
Nissan Juke 2023 ditawarkan dalam lima trim, yaitu ST, ST+, ST-L, ST-L+, dan Ti. ST dan ST+ entry-level mendapatkan velg baru 17 inci, dan ST-L mendapat trim hitam dan aksen kulit dengan jahitan putih di dalam kabin.
Dari trim level ST-L ke atas, semua Juke dilengkapi dengan luggage board baru di bagasi, dan sistem Intelligent Key terbaru dengan penguncian dan pembukaan kunci jarak jauh.
Terakhir, sistem audio Bose dengan speaker UltraNearfield yang terintegrasi di sandaran kepala dilengkapi dengan dua speaker tambahan di bagian belakang dalam trim ST-L+ dan Ti.
Urusan dapur pacu, Juke 2023 masih mengusung mesin tiga silinder 1.0 liter turbocharged yang menghasilkan output 113 hp dan torsi 180 Nm. Semua varian Juke 2023 spesifikasi Australia sudah mendapatkan gearbox otomatis DCT tujuh percepatan yang mengirimkan daya ke roda depan.
Di Negara Kangguru, Nissan membanderol Juke 2023 ini mulai dari rentang harga $28.390 AUD (sekitar Rp280,2 juta) untuk varian paling bawah Juke ST, hingga $36.890 AUD (sekitar Rp364,1 juta) untuk varian tertinggi, Juke Ti. [fdlh/dera/timBX] berbagai sumber.