FEB 17, 2023@07:26 WIB | 558 Views
Booth PT Astra Honda Motor (AHM) di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 adalah salah satu yang mampu menarik mata pengunjung karena menampilkan puluhan motor terbaiknya di semua segmen.
AHM membagi booth yang memilki luas 400,5 m2 tersebut menjadi 5 zona sesuai dengan segmen motor yang ditampilkan. Ke-5 zona tersebut ialah Urban, Explorer, Racing, Lifestyle, dan EV (Electric Vehicle).
Namun, zona yang paling memanjakan mata pengunjung adalah Zona Racing atau motor balap. Pabrikan menyebut zona ini menjadi bukti bagi merek Honda sebagai sepeda motor yang memiliki DNA balap yang kuat secara historis.
Pengunjung langsung disambut dengan motor Honda untuk MotoGP, RC213V tungganan dari sang Alien, Marc Marquez. DNA balap Honda makin menyeruak dirasakan dengan hadirnya tiga model yang dilapis livery AHRT di Zona Racing.
Mulai Honda CBR600RR tunggangan Gerry Salim, Honda CBR250RR milik Veda Ega Pratama, hingga Honda CRF250R yang serasi dengan Delvintor Alfarizi.
Selain menampilkan motor balapnya, AHM juga perkenalkan 12 pembalap muda yang ikut dalam program pembinaan balap berjenjang 2023, termasuk dengan pembalap yang tergabung di Astra Honda Racing Team (AHRT).
Perkenalan tersebut adalah bukti dari AHM yang berkomitmen menyiapkan pembalap yang akan mencetak prestasi dan mengharumkan nama Indonesia di ajang balap nasional maupun internasional pada musim balap 2023.
“Kami akan terus mendampingi talenta-talenta balap Tanah Air dalam mengharumkan bangsa di ranah balap dunia. Semoga hal ini pun dapat menginspirasi generasi muda lainnya dalam berjuang menggapai mimpi,” ujar Thomas Wijaya, Marketing Director PT AHM.
Tahun ini, AHM memberikan dukungan penuh untuk tim HRC pada tiga kejuaraan balap tertinggi kelas dunia dari segmen yang berbeda, yakni MotoGP, MXGP, dan WSBK, dengan menyematkan semangat Satu Hati. [wic/timBX].