MENU
icon label
image label
blacklogo

All New Forester 2022 Mulai Dikirimkan ke Pelanggan

JUL 19, 2022@19:30 WIB | 517 Views

Subaru Corporation Japan dan PT Plaza Auto Mega melakukan penyerahan perdana 10 unit pertama the all-new Subaru Forester kepada pelanggan di Indonesia pada acara seremoni First Handover: The all-new Subaru Forester. Plaza Auto Mega mengusung jargon 3S sebagai program Subaru Roadside Assistance, Garansi kendaraan selama 3 tahun dan Servis berkala selama 3 tahun untuk All New Subaru Forester. 

“Setelah meluncurkan the all-new Subaru Forester pada 18 Mei silam, akhirnya hari ini, 16 Juli 2022 kami dapat memulai proses distribusi kendaraan Subaru di Indonesia dimulai dengan seremoni First Handover: the all-new Subaru Forester kepada 10 pelanggan pertama. Kami percaya Subaru Forester dengan Subaru Core Technology terbaru seperti, Subaru Global Platform, BOXER Engine, dan Symmetrical All-Wheel Drive dengan X-Mode terbaru, serta Subaru EyeSight generasi ke-4, kendaraan ini akan menjadi SUV harian yang dapat diandalkan pelanggan kami, " Arie Christopher, Chief Operating Officer, Subaru Indonesia.

The all-new Subaru Forester diperkenalkan dengan 2 varian trim, Subaru Forester 2.0i-L yang ditawarkan dengan harga Rp. 579.500.000,- (on-the-road Jakarta) dan Subaru Forester 2.0i-S EyeSight Rp. 659.500.000,- (on-the-road Jakarta). Seluruh the all-new Subaru Forester yang dipasarkan melalui PT Plaza Auto Mega, ditawarkan dengan Garansi 3 tahun / 100.000 km, servis gratis 3 tahun / 50.000km (tergantung mana yang tercapai lebih dahulu), Terdapat 8 (delapan) pilihan warna eksterior; Horizon Blue Pearl, Crystal Black Silica, Crimson Red Pearl, Crystal White Pearl, Magnetite Gray Metallic, Autumn Green Metallic, Ice Silver Metallic, dan Brilliant Bronze Metallic.

Subaru Global Platform
Selamat 50 tahun lebih, Subaru sangat terkenal dengan reputasinya sebagai manufaktur yang memperhatikan keselamatan penumpang dan pengguna jalan. Penggunaan Subaru Global Platform membuktikan dedikasi terhadap penelitian “safety” satu tingkat lebih tinggi. Subaru Global Platform memungkinkan penyerapan benturan hingga 40% lebih baik, body roll yang berkurang hingga 50%, dan peningkatan rigiditas hingga 70% untuk memberikan rasa aman, impresi berkendara dinamis, dan rasa nyaman kepada penumpang.  

Symmetrical All-Wheel Drive dan X-Mode
Symmetrical All-Wheel Drive telah menjadi identitas Subaru selama lebih dari 30 tahun, dan system Symmetrical All-Wheel Drive pada the all-new Subaru Forester adalah penyempurnaan terbaru yang memberikan impresi berkendara lincah, dan mudah dikendalikan. Sistem penggerak Symmetrical All-Wheel drive memungkinkan pergerakan empat roda secara fulltime, menjamin traksi optimal di semua kondisi jalan. 

BOXER Engine
The all-new Subaru Forester yang dipasarkan di Indonesia dilengkapi dengan 1 pilihan mesin, Subaru FB20, BOXER Engine, 4-silinder, 2.0L Naturally Aspirated yang menghasilkan tenaga 152hp di 6000 rpm dan torsi hingga 196Nm di 4000rpm. Mesin tersebut menggunakan transmisi Lineartronic CVT 7-percepatan dan Active Torque Split AWD untuk penyaluran tenaga yang halus dan merata di semua putaran dan kondisi jalan. Kombinasi mesin dan transmisi ini menawarkan keseimbangan antara performa dan konsumsi bahan bakar.

SUBARU ROADSIDE ASSISTANCE
Program Subaru Roadside Assistance adalah layanan bantuan kondisi darurat 24/7 untuk seluruh pemilik kendaraan Subaru selama 3 tahun. Pemilik Subaru dapat menghubungi 021-80675735 atau WhatsApp 0811821411 selama 24/7. Layanan Subaru Roadside Assistance bekerja sama dengan ATLAS Indonesia. [Ahs/timBX]
 
 

Tags :

#
subaru corporation japan,
#
plaza auto mega,
#
all new forester 2022

X