AUG 28, 2024@11:30 WIB | 249 Views
Kabar kurang sedap datang dari brand mobil mewah asal Jerman, BMW. Salah satu produk mobil listrik mereka, i4 terpaksa dilakukan penarikan unit kembali alias recall. Dan recall pada sedan coupe listrik ini ternyata berkaitan dengan hal yang cukup serius yaitu masalah pada bagian sasis.
Melansir Carscoops, Selasa (27/8/2024), disebutkan bahwa bagian balok memanjang pada sisi kiri sasis BMW i4 tidak menggunakan spesifikasi yang layak. Disebutkan, seiring dengan pemakaian, bagian tersebut akan mengalami retak dan mempengaruhi struktur sasis mobil secara keseluruhan.
Bila terus dibiarkan, ada kemungkinan sasis mobil menjadi lebih ringkih dan menyebabkan resiko terjadi kecelakaan. Yang perlu diketahui, sasis ini juga melindungi sistem penggerak listrik mobil yang bisa sewaktu-waktu bisa memicu kebakaran.
Baca juga: BMW M2 Ini Dibuat Lebih Kencang Dari M4
Untuk jumlah unit recall yang terdampak terbilang cukup banyak yaitu 1.150 unit. Sejauh ini, unit yang terdampak recall ini merupakan mobil yang beredar di Amerika Serikat. Beberapa varian seperti eDrive40, xDrive40, M50 produksi antara 7 Maret hingga 25 April 2024 terdampak recall yang satu ini.
Baca juga: Penjualan Mobil Listrik BMW Salip Tesla di Eropa
BMW sendiri tengah melakukan persiapan untuk proses recall ini. Kabarnya, BMW akan mengganti bagian balok memanjang pada sasis sebelah kiri dengan satu unit yang utuh. Dalam recall ini, BMW menjamin tidak memberikan biaya tambahan dalam pergantian part ini.
Meski masalah yang terjadi cukup beresiko, belum ada laporan adanya kejadian seperti kecelakaan atau kebakaran karena hal tersebut. Selain itu, belum diketahui apakah unit BMW i4 yang beredar di luar Amerika Serikat juga terkena recall ini atau tidak. [edo/timBX]