MENU
icon label
image label
blacklogo

BMW Motorrad Luncurkan M 1000 R 2023, Begini Spesifikasinya

OCT 13, 2022@10:00 WIB | 723 Views

BMW akhirnya secara resmi meluncurkan BMW M 1000 R 2023, hanya beberapa minggu setelah pengajuan merek dagangnya di Eropa.

Mesin 

Menggunakan powertrain M 1000 RR 999 cc, M 1000 R 2023 menggunakan mesin yang disetel untuk memberikan torsi puncak yang lebih tinggi dari 10.000 rpm menjadi 12.000 rpm. Hasilnya, mesin BMW M 1000 R 2023 kini lebih senyap dan dengan redline lebih tinggi, yaitu 14.600 rpm, jauh di atas batas 12.000 rpm pada S 1000 R.

M 1000 R juga punya rasio gigi yang lebih pendek pada gigi 4, 5, dan 6 serta sproket belakang yang lebih pendek daripada S 1000 R. Selain itu, M 1000 R sudah mendapatkan BMW Shift Assistant Pro yang memungkinkan perpindahan gigi tanpa kopling dan dapat disesuaikan dari gigi konvensional ke gigi GP.

Fitur

Secara elektronik, M 1000 R mendapatkan beberapa mode berkendara antara lain Rain, Road, Dynamic dan Race dengan tambahan track-centric Race Pro 1, Race Pro 2, dan Race Pro 3.

Fitur elektronik lainnya termasuk Dynamic Traction Control (DTC) dengan sensor 6-axis dan sensor lean angle. Paket DTC termasuk fungsi wheelie-limitation, pit lane limiter, launch control dan hill-start control (HSC).

Tentu saja, aspek yang paling menonjol dari M 1000 R baru adalah, keberadaan winglet aerodinamis di panel samping. BMW mengklaim bahwa winglet ini tidak hanya untuk tujuan estetika tetapi juga menambah 10 kg downforce pada kecepatan 218 km/jam.

Suspensi dan rem

Pada bagian kaki-kaki, M 1000 R dibekali dengan suspensi upside-down ukuran 45 mm berwarna hitam yang dapat disesuaikan dengan travel 119 mm dan shock belakang dengan travel 116 mm.

Selain itu, BMW juga memasukkan suspensi elektronik Dynamic Damping Control (DDC) sebagai standar. Sementara itu, informasi disampaikan kepada pengendara melalui layar instrumen TFT 6,4 inci dengan opsi tampilan yang dapat disesuaikan.

Daya pengereman dilakukan dengan cakram ganda dari baja berukuran 320 mm yang dikawinkan dengan kaliper 4-piston di depan dan cakram tunggal baja ukuran 220 mm dengan kaliper floating piston tunggal aluminium di bagian belakang. ABS Pro hadir sebagai standar termasuk Brake Slide Assist.

Selain itu, BMW juga menawarkan Paket M Competition untuk motor sport naked ini yang mencakup suite Laptrigger GPS M, velg karbon, spakbor depan dan belakang, penutup tangki, dan chain guard berbahan serat karbon. [fdlh/dera/timBX] berbagai sumber.

Tags :

#
bmw,
#
bmw motorrad,
#
bmw m 1000 r,
#
naked bike,
#
sepeda motor,
#
sport bike

X