FEB 19, 2024@11:00 WIB | 430 Views
Di era 90an, Toyota pernah menghadirkan sebuah mobil sport dengan konfigurasi mesin ditengah berpenggerak roda belakang yaitu MR2. Yap, setelah sempat mati suri, Toyota memang berencana untuk menghadirkan kembali MR2 dengan format yang berubah total.
Yang terbaru, kabarnya Toyota MR2 reborn ini bakal hadir di sekitar tahun 2025 atau 2026 mendatang. Yang menarik, selain akan hadir dengan basis yang sama dengan GR Yaris, Toyota MR2 ternyata juga akan hadir dengan beberapa basis teknologi lainnya.
Seperti dilansir media Jepang, Best Car, Minggu (18/2/2024), disebutkan Toyota MR2 juga akan hadir dengan teknologi Hybrid. Meski begitu, memang belum diketahui bagaimana konfigurasi mesin Hybrid yang akan digunakan apakah juga berbasis dari mesin GR Yaris atau bukan.
Bahkan laporan lainnya dari Carscoops, Minggu (18/2/2024) menyebutkan bahwa Toyota MR2 terbaru nanti juga akan hadir dalam teknologi listrik atau EV. Bahkan disebut-sebut, mobil ini akan satu basis dengan mobil konsep FT-SE yang sempat hadir beberapa waktu yang lalu.
Artinya dari segi desain, Toyota MR2 bakal tetap mempertahankan model sports car model coupe yang sudah menjadi ciri khas mobil mereka. Namun untuk bagian interior sendiri masih belum jelas seperti apa bocoran wujud atau tampilan bagian dalam mobil ini.
Meski begitu, banyak yang menyebut bahwa Toyota bakal mempertahankan ciri khas MR2 pada versi generasi terbarunya. Salah satunya adalah penggunaan mesin tengah atau Mid Engine dengan penggerak roda belakang yang kabarnya bakal mendapat penyesuaian dengan teknologi terbaru.
Bahkan mesin GR Yaris dan GR Corolla yang sejatinya mengusung mesin didepan dan penggerak All-Wheel Drive bakal mengusung konsep original MR2. Tentunya memang masih belum dipastikan mengingat Toyota masih menutup rapat-rapat bagaimana wujud dan spesifikasi dari MR2 terbaru ini. [edo/timBX]