MENU
icon label
image label
blacklogo

Brand Motor Listrik Maeving Hadir Dengan Produk Unik Ini

SEP 06, 2023@11:00 WIB | 608 Views

Trend kendaraan elektrifikasi yang sedang naik daun membuat banyak brand otomotif terbaru hadir ke permukaan. Salah satunya adalah brand asal Inggris, Maeving yang di awal kemunculannya menghadirkan produk sepeda motor listrik dengan desain yang unik.

Melansir Visordown, Selasa (5/9/2023), Maeving menghadirkan dua produk di awal kemunculannya yaitu RM1 dan RM1S. Kedua motor ini sejatinya merupakan dua produk identik namun memiliki perbedaan dari segi performa dan drivetrain yang digunakan.

Yang membuat motor listrik Maeving ini unik adalah penggunaan desain yang lebih cenderung ke arah retro dan gahar. Penggunaan model fairing gendut, lampu membulat yang unik, serta model velg jari-jari seolah terinspirasi dari motor-motor Royal Enfield.

Baik RM1 dan RM1S memiliki ciri khas unik yaitu jok dengan model single seater alias hanya bisa dinaiki oleh satu orang saja. Serta penggunaan spakbor yang lebih tangguh juga memberi kesan motor retro yang tangguh dan unik.

Lanjut ke drivetrain, Maeving RM1 dan RM1S sama-sama mengusung baterai yang bisa dilepas pasang. Untuk Maeving RM1 memiliki tenaga 14,1 Hp. Sedangkan untuk Maeving RM1S punya performa yang lebih besar meski tidak disebutkan tenaga resminya.

Selain bisa dilepas pasang, baterai dari kedua motor ini sama-sama bisa diisi daya di SPKLU atau Wall Charger di rumah. Untuk pengisian daya sendiri dari 0 hingga 80 persen butuh waktu sekitar 3,5 jam. Sedangkan untuk diisi hingga 100 persen, butuh tambahan waktu sekitar 1 jam.

Soal fitur, meskipun motor ini terlihat simpen, ternyata ada segudang fitur mumpuni yang hadir di kedua produk ini. Mulai dari rem cakram di kedua roda, serta sistem rem ABS yang juga sudah hadir baik di RM1 dan RM1S.

Hingga saat ini, Maeving belum mengumumkan harga untuk kedua motor ini. Serta belum diketahui apakah brand Maeving ini juga akan hadir di luar Inggris atau tidak. Menarik untuk melihat kiprah brand Maeving ini di industri otomotif dunia. [edo/timBX]

Tags :

#
maeving,
#
motor listrik,
#
ev,
#
rm1,
#
rm1s

X