APR 26, 2020@14:30 WIB | 983 Views
Setelah dua tahun pengembangan, Bugatti Divo akhirnya siap menari di jalanan tahun ini. Pihak Bugatti menyampaikan jika pabrikan mobil super mewah asal Perancis ini akan mengantarkan Divo untuk 40 pembeli yang beruntung memiliki kesempatan untuk memesannya.
Ya, kita tahu Bugatti Divo memang sudah ludes terjual, bahkan sebelum kelihatan wujudnya di tahun 2018 lalu. Menariknya, semua pembeli Bugatti Divo adalah customer Bugatti yang sudah pernah membeli mobil Bugatti sebelumnya. Secara spesifik, rata-rata pembeli Divo adalah konsumen yang sudah memiliki Chiron.
Apakah daya tarik Divo yang membuat pemiliki Chiron tetap ingin membelinya? Menurut Bugatti, keduanya dalah monster yang berbeda, jika Chiron adalah grand tourer sejati, maka Divo lebih unggul di kelincahan dan tikungan.
Memang Divo tidak sekencang Chiron, namun ia memiliki bobot lebih ringan. Divo ditujukan bagi pengguna yang suka agilitas, dan tidak secepat Chiron bukan berarti tidak cepat ya Blackpals, Divo juga kencang bahkan ia sempat mengalahkan lap Chiron di sirkuit test Nardo.
Dua tahun lebih sudah proporsi dari Divo dibuat agar ia dapat menikung dengan kecepatan tertinggi. Team dari Bugatti berhasil memotong bobot Divo sekitar 35 kg lebih ringan dari Chiron tanpa menghilangkan downforce yang sempurna.
Mekanik Bugatti juga meningkatkan kapasitas pendingin untuk mobil ini termasuk sistem untuk memeriksa temperatur ban dan ruang pengereman. Percaya atau tidak Blackpals, hanya untuk menyempurnakan sasis, tim harus mengendarai prototype Divo sejauh 3000 mil atau hampir 5000 km. [leo/asl/timBX]